Bakal Calon Wakil Bupati Tasikmalaya Asep Sopari Al Ayubi Perkuat Tim Pemenangan

Bakal Calon Wakil Bupati Tasikmalaya Asep Sopari Al Ayubi
Relawan bertemu dengan Bakal Calon Wakil Bupati Tasikmalaya Asep Sopari Al Ayubi, Rabu malam, 10 Juli 2024. (Istimewa for Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Bakal Calon Wakil Bupati Tasikmalaya Asep Sopari Al Ayubi mengadakan pertemuan dengan tim pemenangan menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. 

Pertemuan itu merupakan yang pertama setelah Asep kembali dari Tanah Suci usai menunaikan ibadah haji.

Asep, yang juga merupakan Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya, menyampaikan bahwa pertemuan ini bertujuan untuk memperkuat tim pemenangan setelah beberapa waktu tidak bertemu karena pelaksanaan ibadah hajinya. 

Baca Juga:Pengawasan Pemilihan Partisipatif, Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya Minta RT dan RW Awasi Pilkada 2024Aksi Heroik Crosser Astra Honda di MXGP Lombok, Raih Poin Krusial di Kejuaraan Dunia

”Alhamdulillah bisa bertemu dan bersilaturahmi dengan relawan Asep Sopari di Pilkada 2024,” ungkapnya kepada Radartasik.id, Rabu malam, 10 Juli 2024.

Asep menegaskan pentingnya para relawan untuk semakin aktif turun ke masyarakat guna memenangkan pasangan Cecep Nurul Yakin-Asep Sopari Al Ayubi pada Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024. 

Dia terus memotivasi para relawan agar lebih giat dalam menyosialisasikan pasangan Cecep-Asep kepada masyarakat.

Menurut Asep, langkah ini sangat penting menjelang pendaftaran pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Tasikmalaya ke KPU Kabupaten Tasikmalaya pada Agustus mendatang. 

Dengan terus turun ke masyarakat dan memperkenalkan pasangan Cecep-Asep, diharapkan popularitas dan elektabilitas mereka dapat meningkat.

Setelah menyelesaikan ibadah hajinya, Asep berencana untuk terjun langsung ke masyarakat. 

Dia menekankan bahwa pertemuan langsung ini sangat penting untuk mendongkrak popularitas dan elektabilitas pasangan Cecep-Asep. (Yanggi Fajar Irlana)

0 Komentar