GARUT, RADARTASIK.ID – Sejumlah nama bermunculan menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Tidak hanya dari kalangan politisi. Kalangan ulama, pengusaha, anak muda hingga kaum perempuan pun turut meramaikan bursa pencalonan.
Salah satu nama yang kini mendapat dukungan kaum milenial yakni pengusaha properti, Widi Nurgroho.
Baca Juga:Ivan Dicksan Dapat Surat Rekomendasi dari DPP PAN, Tambah Seru Pilkada Kota Tasikmalaya 2024!Kursi Sekda Kota Tasikmalaya Masih “Membara”, BKPSDM Mulai Siapkan Lelang Jabatan
Namun, ketika ditanya terkait keinginannya maju dirinya mengaku masih mempertimbangkannya dirinya.
”Dorongan itu kan spirit bagi saya untuk berusaha ya, berusaha dalam artian apakah nanti saya memutuskan untuk mendatangi salah satu partai untuk mendaftar ke partai, itu masih jadi pertimbangan,” ujarnya, Kamis 5 Juli 2024.
Saat ini ia mengaku masih melakukan survei khusus untuk calon milenial. Apabila dirinya masuk dalam survei dan hasilnya bagus, dirinya akan mendaftar.
Widi mengaku tak mau gegabah mengambil keputusan tanpa didukung data yang real.
Sebab seorang calon harus diterima semua kalangan. Bukan hanya milenial.
Ia menjelaskan, selama ini dirinya sudah menjalin komunikasi dengan partai-partai politik yang ada di Kabupaten Garut.
”Komunikasi dengan beberapa partai sudah saya lakukan dan sudah banyak pula yang datang ke partai partai itu,” katanya.
Sementara itu, ia menyebut kaum milenial harus melek dan paham politik.
Baca Juga:Peluang Poros Koalisi Baru di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024!Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya Ivan Dicksan, Pamit
”Terlepas saya mau nyalon atau tidak, kan yang menjadi prinsip adalah harus paham tentang isu isu politik di Garut karena yang akan menjamin masa depan Garut itu adalah Pilkada itu sendiri,” lanjutnya. (Agi Sugiana)