Ketua PPI Kota Tasikmalaya M Ridwan Taufiq menegaskan bahwa kegiatan tersebut tidak ada urusannya dengan politik Pilkada 2024. Piihaknya mengundang Viman sebagai Narasumber karena masih punya kaitan dengan Paskibra. “(Viman) Itu senior PPI, meskipun di PPI Kota Bandung,” ungkapnya.
Selain Viman, pihaknya juga sudah mengagendakan Ivan Dicksan sebagai pemateri. Soal alasan dipilihnya mantan Sekda itu juga ditegaskannya bukan karena menjadi Kandidat Pilkada. “Karena sebagai tokoh di Kota Tasikmalaya,” tuturnya.
Disinggung soal ada tidaknya dukungan pembiayaan dari Viman ataupun Ivan untuk kegiatan tersebut, Taufiq membantahnya. Kegiatan tersebut murni dibiayai secara mandiri oleh PPI Kota Tasikmalaya. “Tidak ada (dukungan pembiayaan),” katanya.
Baca Juga:Bosan Hidup? Pemuda di Tasikmalaya Malah Rebahan di Bantalan Rel Saat Kereta Api DatangDitemui Ivan Dicksan, H Syarif Hidayat Beri Pesan Politik untuk Menghadapi Pilkada Kota Tasikmalaya
Taufiq juga menerangkan kegiatan itu tidak ada kaitannya dengan Kesbangpol Kota Tasikmalaya. Karena ini kegiatan internal untuk Paskibra di sekolah-sekolah, meskipum dia menyematkan logo Pemkot Tasikmalaya. “Karena ini tingkat kota, jadi pakai logo Pemkot (Tasikmalaya),” terangnya.(rga)