Dengan penampilan yang luar biasa, Teater 28 berhasil mempertahankan gelar juara nasionalnya dan sekali lagi menunjukkan kualitas dan dedikasi mereka dalam dunia teater.
Pembina UKM Teater 28 Unsil Shinta Rosiana SPd MPd bersyukur anggota Teater 28 bisa kembali menjadi Penyaji Terbaik 1 dalam kompetisi monolog tingkat nasional.
”Kompetisi ini sebagai salah satu wadah dalam menentukan bagaimana kami berproses untuk langkah selanjutnya sehingga bisa mempertahankan menjadi yang terbaik dan memberikan yang terbaik untuk Universitas Siliwangi,” ungkapnya, yang juga tercatat sebagai dosen Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia Unsil ini.
Baca Juga:Lebih dari 200 Ribu CPD Beradu Bakat di PPDB Jabar 2024 Tahap IIRahasia Tersembunyi di Balik Perjuangan Tokoh Inspiratif dari Kota Tasikmalaya Kurniawan Menuju Kesuksesan
Shinta berterima kasih kepada Bode Riswandi yang dapat meluangkan waktu untuk mendampingi anak-anak Teater 28 mengikuti kompetisi tersebut. Begitu juga kepada lembaga Unsil yang selalu memberikan dukungan terhadap proses kreatif para mahasiswanya. (Ayu Sabrina B)