TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID– Sebagai politisi senior, H Muhammad Yusuf memang menjadi kandidat paling kalem. Sosok yang pembawanya slowly ini menunjukkan bahwa dia merupakan bakal calon kepala daerah dengan tingkat resistensi kecil.
Dia pun kini sedang menimbang dan mengukur siapa bakal calon pendamping yang telah disodorkan PAN sebagai mitra koalisinya.
Yusuf mengaku dalam menentukan pendampingnya, dia ingin melakukannya secara profesional dan proporsional. Artinya dengan siapapun dipasangkan dirinya siap, asalkan semua instrumen dan parameternya terukur serta jelas.
Baca Juga:Soal Pemanfaatan Fasilitas Lapangan Alun-Alun Dadaha, Disporabudpar Tunggu Hasil Komunikasi dengan BPKADSama-Sama Punya Surat Tugas, PPP “Balapkan” Ivan Dicksan dan Nurhayati di Pilkada Kota Tasikmalaya
“Karena ukuran menentukan pendamping itu banyak, tidak melulu soal hasil survei atau isi tas. Kita ini mau berjuang membangun daerah bukan membagikan uang,” terangnya.
Meskipun, kata dia, persoalan akomodasi itu sangat penting untuk menunjang segala kegiatan dan perjalanan. Namun dirinya meyakini warga Kota Tasikmalaya merupakan masyarakat yang memiliki jati diri serta integritas.
“Mau bagaimana kota ini dibangun, jika parameternya selalu isi tas, kita ingin menjadikan kota ini berdaya dan sejahtera dengan cara-cara yang baik. Cara etis dan beradab,” ungkapnya.
Jangan sampai, kata Yusuf, ketika kelak seseorang dipercaya memimpin. Belum juga bekerja sudah dibebani ini itu. Yang sifatnya sangat subjektif dan bukan atas kepentingan masyarakat luas.
“Untuk itu saya ingin menjadikan Pilkada ini sebagai sarana ajang adu ide serta memberikan harapan nyata bagi generasi selanjutnya. Dengan cara mewujudkan Kota Tasikmalaya yang nyaman serta tertata rapi khususnya dari sisi infrastruktur,” katanya.
Sebab dengan menjadikan Kota Tasikmalaya yang nyaman, maka warganya akan lebih terpacu membangun kreativitas dan semangat kerjanya semakin tinggi.
“Karena saya berpikir, saya maju dan ikut di Pilkada ini bukan untuk kepentingan saya atau sekelompok orang. Tapi untuk warga Kota Tasik dengan anak muda dan generasi selanjutnya. Maka saya ingin memberikan fondasi kuat ke depannya,” terang Yusuf.
Baca Juga:Hati-Hati Penyalahgunaan Aset, Lapangan Dadaha Masuk Fasilitas Ruang PublikASUSILA! Ketua RT Genit “Garap” Siswi SMP di Tasikmalaya
Diberitakan sebelumnya, Tim Pilkada DPD PAN Kota Tasikmalaya sudah mengantongi 10 nama kandidat bakal calon kepala daerah untuk jadi pendamping H M Yusuf yang diusung Golkar. Namun sejauh ini kondisinya masih mengambang dan belum mengerucut pada satu kandidat.