TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Bakal Calon Wali Kota Tasikmalaya dari Partai Gerindra Viman Alfarizi Ramadhan meneruskan safari politiknya menemui tokoh dan elite politik yang digadang-gadang maju di Pilkada Kota Tasikmalaya.
Setelah sebelumnya bertemu dengan Ketua MUI KH Aminudin Busthomi, Ketua DPD PKS Yadi Mulyadi, Viman melanjutkan bertemu dengan Politisi Senior PPP yang saat ini menjabat Wakil Ketua DPRD Kota Tasikmalaya H. Agus Wahyudin.
Pertemuan Viman dengan Agus Wahyudin dilaksanakan di Pull And Shot Café di Jalan Seladarma pada Selasa, 25 Juni 2024. Viman didamping oleh Politisi Partai Ummat Jeni Jayusman dan Politisi Gerindra yang juga juru bicara Viman yaitu Usman Kusmana.
Baca Juga:Gelar Muskerda 3, PD Pemuda Persis Kota Tasikmalaya Fokus Pembangunan SDMKlaim SPM 2023 Kabupaten Tasikmalaya Capai 98 Persen Bikin Geleng-Geleng Kepala!
Sementara H Agus Wahyudin di temani beberapa tokoh eksponen PPP seperti H Fahrurazi Lubis dan beberapa tokoh lainnya.
Viman mengatakan dirinya akan terus menjalin silaturahmi dengan para tokoh, politisi senior yang ada di Kota Tasikmalaya untuk berdiskusi, menerima masukan serta saran.
“Kang Agus Wahyudin (AW) ni politisi senior yang dimata saya sangatlah matang dan berpengalaman. Penguasaan berbagai isu strategis dan masalah krusial yang hari ini dihadapi Kota Tasikmalaya sangatlah mumpuni. Saya banyak mendapatkan persfektif baru dari Kang AW ini,” kata Viman.
Menurut Viman, sebagai politisi senior PPP, Agus Wahyudin ini memang mencerminkan genuinitas karakter sejati politisi hijau Kota Tasikmalaya. Sebab, AW menguasai betul kultur dan pemetaan politik dan beragam permasalahan yang ada di Kota Tasikmalaya.
“Kang AW ini banyak memberikan masukan terkait pengalamannya selama menjadi Ketua Dewan, bagaimana menyikapi dinamika kemasyarakatan, kepemimpinan pemerintahan yang berjalan selama ini, termasuk membangun keserasian hubungan dengan elemen pemerintahan lainnya seperti dengan Forkopimda, Ormas Islam, OKP dll,” jelas Viman.
Saat disinggung kemungkinan berpasangan dengan Agus Wahyudin, Viman menjawab secara diplomatis, bahwa dirinya masih dalam tahapan saling lirik.
Saling membangun chemistry, saling menyamakan frekuensi pemikiran untuk bagaiamana Kota Tasikmalaya kedepan.
Baca Juga:Ulama dan Politik MoralAsep Goparullah dan Kursi Paling Empuk!
“Kang AW ini memang salah satu sosok yang masuk hitungan kita, hanya saya sendiri Bersama Kang AW sudah bersepakat bahwa kita tetap pada komitmen untuk penentu akhirnya melalui mekanisme survei yang akan dilaksanakan pertengahan bukan Juli ini,” tegas Viman.