Sekda Kota Tasikmalaya Ivan Dicksan Bebas Tugas 1 Juli, Calon Penggantinya Masih Belum Ada Kabar

sekda kota tasikmalaya,
Sekda Kota Tasikmalaya Ivan Dicksan mengikuti rapat bersama DPRD. (Firgiawan/Radartasik.id)
0 Komentar

Kurang dari tiga hari, jika betul, calon Plh Sekda mestinya sudah ada sebelum Ivan resmi meninggalkan Bale Kota Tasikmalaya.

“Harus sudah digambarkan penggantinya. Tanggal 1 itu kami di DPRD juga belum dikabari secara formal. Minimal kami di Komisi 1 harus sudah tahu sebelum tanggal 1,” jelasnya.

Saa disinggung nama Asep Goparulloh, Ketua Komisi 1 itu meminta penentuan Plh sekda harus mempertimbangkan kompetensi. Bukan asal senior di lingkungan ASN semata.

Baca Juga:Ulama dan Politik MoralAsep Goparullah dan Kursi Paling Empuk!

“Tolong cari yang sudah berkompeten dia jadi Eselon II beberapa kali. Itu aja kita masukan. Tetapi kan belum, umumnya nanti dibahas dulu di DPRD,” tandasnya.

“Ya tetap kompetensi ya mesti dilihat betul,” ujar Ate menambahkan.

Diberitakan sebelumnya, Kepala BKPSDM Kota Tasikmalaya Gungun Pahlagunara mengungkapkan bahwa pertimbangan teknis dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) untuk pengajuan cuti di luar tanggungan Ivan Dicksan sudah keluar.

Sehingga Ivan akan langsung bebas tugas mulai tanggal 1 Juli nanti.

“Pertimbangan teknis dari BKN-nya sudah keluar, (mulai) tanggal 1. Tinggal keputusan dari Depdagri masih menunggu. Meski begitu kalau pertimbangan teknis dari BKN sudah keluar ya (sudah bisa bebas tugas sesuai tanggal pengajuan),” ujarnya kepada Radar melalui sambungan telepon, Kamis malam 27 Juni 2024. (Ayu Sabrina)

0 Komentar