Kendati pengamanan dari Satpol PP ada namun menurutnya mereka punya jam kerja terbatas sehingga tidak setiap waktu terpantau.
“Ya penertiban dari Pol PP ada. Cuman kan mereka juga ada jam kerjanya ya. Pengunjung pada malam Minggu memang suka banyak,” tuturnya.
Guna menangani hal itu ia mengaku telah mengajukan pemasangna kamera pengintai alias CCTV untuk kedua ruang publik tersebut.
Baca Juga:Yanto Oce dan Strategi Silent Majority di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024!Dear.. Pak Sekda Kota Tasikmalaya Kok Acara Silaturahmi Jadi Deklarasi Pilkada 2024?
Sehingga pengawasan tidak lagi dilakukan secara konvensional tapi juga bisa dipantau dari jarak jauh.
Saat ini CCTV yang ada di sekitar lokasi hanya milik ATCS saja yang berfungsi mengawasi kondisi jalanan. Sedangkan untuk taman kota dan alun-alun tidak terpantau.
“Belum ada sih CCTV di sana,” tandasnya.
Dikonfirmasi terpisah, Kepala Dinas Kominfo Kota Tasikmalaya, Hanafi, mengatakan hingga saat ini ia belum tahu ada pengajuan permohonan CCTV untuk ruang Taman Kota dan Alun-Alun Kota Tasikmalaya.
“Saat ini surat atau pengajuannya belum sampai, mungkin masih proses. Tetapi kalaupun ada anggarannya dan dirasa perlu pasti akan dilakukan,” katanya. (Ayu Sabrina B)