TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID– Bakal Calon Wali Kota Tasikmalaya H Yanto Oce hingga kini masih belum memastikan partai politik mana yang akan dijadikan kendaraannya di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024.
Sebab menjelang pendaftaran bakal pasangan calon pada Agustus 2024 nanti Yanto masih belum memiliki kepastian tiket atau surat keputusan (SK) dari partai manapun.
Padahal saat ini tengah gencar memasang alat peraga kampanye lewat baliho berkarakter AI maupun baliho tradisional.
Baca Juga:Dear.. Pak Sekda Kota Tasikmalaya Kok Acara Silaturahmi Jadi Deklarasi Pilkada 2024?Yusuf "Anteng" di Posisi Pertama Berdasarkan Hasil dari Survei Perdana DPP Partai Golkar
Peluang Yanto Oce diusung parpol pun masih terbuka lebar, seiring dengan daftarnya dia sebagai bakal calon dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Meski pun hingga kini partai yang diketuai Muhaimin Iskandar itu belum memastikan siapa yang akan disung dari 9 bakal calon yang mengikuti penjaringan beberapa waktu lalu.
Kiprah Yanto Oce di Pilkada 2024 hingga kini masih cenderung masif, meski pergerakannya tidak seagresif dulu.
Walau begitu masih banyak orang yang meyakini, Yanto Oce akan lolos sebagai bakal calon dan daftar ke KPU.
Yanto Oce pun seakan sedang menggunakan strategi silent majority, dimana pergerakannya merujuk pada sebagian besar masyarakat yang memiliki preferensi politik tertentu tetapi enggan mengungkapkan pilihan secara terbuka.
Sebenarnya silent majority sendiri dianggap sebagian orang sulit diprediksi, karena sifatnya yang sengaja untuk diam atau tidak menunjukkan sama sekali.
“Ya memang karakter beliau seperti itu, sengaja tidak terlalu terbuka. Kenapa? karena ingin memberikan efek kejut dalam politik,” ujar politisi PKB Kota Tasikmalaya yang meminta tidak dicantumkan namanya.
Baca Juga:Butuh Dukungan Semua Pihak, PPDB Jawa Barat Harus Objektif, Transparan, dan AkuntabelViman Alfarizi dan Ancaman bagi "Kaum Tua" di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024!
Menurut dia, peluang Yanto Oce diusung memang masih terbuka. Akan tetapi itu semua tergantung dinamika serta proses politik yang akan terjadi nanti menjelang pendaftaran ke KPU.
“Kita lihat saja nanti, semua peluang dan kemungkinan masih sangat lentur. Sebab di politik itu sulit diprediksi,” tuturnya.
Yanto sendiri hingga kini masih tercatat sebagai kader PPP Kota Tasikmalaya sejak tahun 2021. Dia menjabat Wakil Ketua Bidang OKK.
YO pun sapaan akrab Yanto Oce beberapa kali mengaku kepada Radar tengah berikhtiar mendapatkan tiket.