Sempat Berkelahi, Ratusan Remaja Geng Motor Digiring Polisi dari Jalan KHZ Mustofa

Geng motor
Polisi mengamankan kendaraan geng motor di Jalan KHZ Mustofa Sabtu malam, 1 Juni 2024. (Ayu Sabrina/Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Polres Tasikmalaya Kota mengamankan ratusan remaja yang diduga hendak tawuran di Jalan KHZ Mustafa pada Sabtu malam 1 Juni 2024 sekitar pukul 23.30.

Mereka berasal dari kelompok salah satu geng motor di Kota Tasikmalaya. Beberapa diantaranya masih berusia 15-17 tahun.

Semuanya langsung “digaruk” kepolisian ke Mapolres berikut kendaraan mereka. Semua sepeda motor yang semula berderet di dekat salah satu hotel bintang empat itu dinaikan ke dalam truk dan beberapa mobil towing.

Baca Juga:Viman Alfarizi dan Ancaman bagi "Kaum Tua" di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024!Yusuf dan Siasat “Alon-Alon Asal Kelakon” di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024!

Kepolisian bahkan menurunkan hingga 40 penyidik untuk memeriksa para remaja yang diduga hendak membuat kericuhan di malam Minggu itu.

Mereka harus bermalam dimarkas kepolisian dan baru diperbolehkan pulang pagi ini dengan catatan orang tua mereka harus datang menjemput.

Menurut penuturan pedagang nasi goreng di lokasi, Ai Serayu, awalnya ia mendengar suara geberan motor. Kemudian suasana berubah menjadi ricuh dan terjadi perkelahian.

“Tak tahu ada acara apa. Tapi mereka pada kumpul dekat hotel pinggir HZ ini. Kemudian katanya mau pada tawuran, karena ada yang geber-geber motor tadi,” terang Ai kepada awak media di lokasi. 

Menurutnya, tidak hanya sekali ini melihat geng motor berkumpul dan meresahkan. 

“Mereka pada kumpul di sini kayanya mau tawuran. Wah ini selalu bikin onar,” imbuhnya. 

Sementara menurut Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Joko Triono, pada kegiatan Harkabtibmas, pengamanan ini merupakan temuan yang paling banyak. 

Baca Juga:Jelang Idul Adha, Dinas Ketahanan Pangan Bakal Gelar Pangan Murah dan Pemeriksaan Hewan KurbanUlama Banjar Sepakat Dukung Supriana Maju Pilkada

“Pada malam ini kami amankan ratusan juga kendaraan bermotor, begitu juga dengan kelompok geng motor tersebut. Ini kita bawa ke Polres Tasikmalaya Kota untuk dimintai keterangan,” terangnya. 

“Ini dari satu kelompol geng motor ya. Ada ratusan,” jelas Kapolres. 

Berdasarkan pantaun Radar di lokasi, ratusan motor berjejer sepanjang jalan KHZ Mustafa dekat salah satu hotel bintang empat. 

Mereka diduga mengganggu ketertiban masyarakat. Sebab awalnya hanya berniat kopdar, namun Kepolisian menduga mereka hendak berbuat onar saat bubar.

Beruntung tindakan itu berhasil dicegah. Polres Tasikmalaya Kota berhasil mengupulkan barang bukti berupa minuman keras. (Ayu Sabrina B)

0 Komentar