LONDON, RADARTASIK.ID – Bek Real Madrid Dani Carvajal dinobatkan sebagai MVP Final Liga Champions oleh tim teknis UEFA.
Bek tersebut mencetak gol pertama Real Madrid dengan sundulan yang luar biasa untuk membawa Los Blancos meraih kemenangan atas Borussia Dortmund di Wembley, Minggu, 2 Juni 2024.
Setelah pertandingan, Dani Carvajal mengungkapkan kegembiraannya. ”Saya tidak bisa menjelaskannya karena ini adalah kebahagiaan yang luar biasa, ini selalu akan menjadi pertandingan yang sangat sulit,” ujarnya seperti dikutip situs resmi Real Madrid.
Baca Juga:Ramalan Jose Mourinho Benar, Jude Bellingham Menjadi Juara Liga ChampionsPemain Pinjaman Chelsea Hancurkan Impian Borussia Dortmund Juara Liga Champions, Real Madrid Sulit Ditaklukkan
”Kami keluar dari babak pertama dalam keadaan hidup karena Dortmund bermain lebih baik. Namun kami tahu kami akan mendapatkan kesempatan kami dan akhirnya kami memenangkan gelar ke-15,” jelas Carvajal.
Vinicius Junior mencetak gol kedua Real Madrid pada menit ke-83 yang memastikan skor akhir menjadi 2-0.
Namun Carvajal mengakui bahwa Los Blancos cukup kewalahan menangani serangan Dortmund di babak pertama.
”Saya lebih memilih untuk menang dengan skor yang lebih nyaman. Dortmund ada di sini dengan penuh usaha dan kami tidak pantas untuk imbang di akhir babak pertama,” ungkap Carvajal.
”Kami mampu berjuang keras, tetapi itulah sepak bola,” terang bek asal Spanyol ini.
Dani Carvajal juga mengaku sangat senang bisa mencetak gol di laga Final Liga Champions.
”Tahun ini saya sering naik untuk menyambut tendangan sudut dan bagi saya determinasi sangat penting. Satu tendangan sedikit tinggi dan saya mencetak gol,” paparnya. (Sandy AW)