Setelah Bertemu Ade Sugianto, Uu-Acep Adang Saling Mendoakan untuk Pilkada Kab Tasikmalaya dan Pilgub Jabar

Uu-Acep Adang
Bakal Calon Bupati Tasikmalaya dari PKB H Acep Adang Ruhiat (kanan) berjabat tangan dengan Pengurus DPW PPP Jabar dan Mantan Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum saat bertemua di Kebon Djati Eatery Tempat Wisata Kuliner Indihiang Kota Tasikmalaya. (Istimewa for Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Pertemuan dua tokoh besar di Kabupaten Tasikmalaya terjadi antara pengurus DPW PPP Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum dengan Ketua Dewan Syuro DPW PKB Jawa Barat KH Acep Adang Ruhiat di salah satu acara pernikahan di Kebon Djati Eatery, Indihiang Kota Tasikmalaya, Rabu, 22 Mei 2024. 

Dalam pertemuan Uu-Acep Adang itu, keduanya saling mendoakan satu sama lain untuk menjalankan niatnya masing-masing mengabdi bagi masyarakat di Jawa Barat dan Kabupaten Tasikmalaya. 

Pertemuan Acep Adang dengan Uu terjadi selang empat hari setelah pertemuan dengan Ketua DPC PDI Perjuangan H Ade Sugianto, pada Sabtu, 18 Mei 2024, di kediaman Acep Adang di Kompleks Pondok Pesantren Cipasung. 

Baca Juga:Bukayo Saka Menangis Ketika Arsenal Gagal Meraih Gelar Premier League, Mikel Arteta Langsung PidatoMan City Pesta, Manchester United Menderita, Akhiri Musim dengan Posisi Terburuk di Premier League

Tokoh Kabupaten Tasikmalaya, yang juga mantan ketua KPU Kabupaten Tasikmalaya, Deden Nurul Hidayat, menuturkan, soal pertemuan Uu dengan Acep Adang di acara resepsi pernikahan putra mantan anggota DPRD Kabupaten Tasikmalaya Basuki Rahmat, terjadi karena keduanya diundang. 

”Iya kebetulan saya mendampingi Pak Uu, hadir sebagai undangan di pernikahan putra Pak Basuki Rahmat. Secara kebetulan bertemu dengan tamu undangan lainnya, termasuk dengan Pak KH Acep Adang,” kata Deden kepada Radartasik.id

Bahkan dengan pengurus dan pimpinan serta anggota DPRD Kabupaten Tasikmalaya pun, menurut dia, Uu bertemu. 

Seperti dengan Cecep Nurul Yakin, ketua partai Demokrat, PAN dan anggota DPRD Kabupaten Tasikmalaya lainnya seperti H Apip Ipan Permadi. 

Menurut dia, pertemuan kedua tokoh antara Uu dengan Acep Adang merupakan silaturahmi dan secara kebetulan bertemu di satu acara undangan pernikahan. 

”Jadi wajar ketika tokoh besar Pak Uu dengan Pak KH Acep Adang bertemu dan silaturahmi membicarakan soal perkembangan di Kabupaten Tasikmalaya termasuk di Jawa Barat,” terang Deden. 

Menurut dia, pertemuan ini bisa dikatakan temu kangen politisi senior mantan Wakil Gubernur Jawa Barat H Uu Ruzhanul Ulum dengan anggota DPR RI H Acep Adang Ruhiat.

Baca Juga:Rasa Lapar Pep Guardiola Mendorong Man City Meraih Gelar Premier League Keempat Berturut-turutFans Arsenal Kena Prank, Kabar Palsu tentang Gol Penyeimbang West Ham di Man City Beredar di Stadion Emirates

”Apalagi keduanya sama-sama pengurus pesantren. Pak Uu pengurus Miftahul Huda dan Pak Acep Adang di Ponpes Cipasung. Bahkan Pak Acep Adang meminta doa ke Pak Uu karena akan berangkat haji dan niatan maju di Pilkada Tasikmalaya,” ujar Deden. 

0 Komentar