TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Seni-Budaya dan Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMK Kota Tasikmalaya menggelar rapat persiapan dan seleksi untuk siswa yang akan mengikuti Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat Provinsi Jawa Barat 5-6 Juni mendatang. Rapat digelar di Unper Tasikmalaya, Selasa, 14 Mei 2024.
Ketua MKKS SMK Kota Tasikmalaya Japar Solihin SPd MPd mengatakan, rapat yang dilaksanakan di Unper Tasikmalaya adalah rapat persiapan dan seleksi terhadap siswa SMK untuk menghadapi FLS2N jenjang SMK di tingkat Provinsi Jawa Barat.
”Jadi persiapan dan seleksi peserta FLS2N tingkat Kota Tasikmalaya dari SMK yang akan berlomba di tingkat provinsi Jawa Barat. Penyelenggara MGMP Seni-Budaya, dan kami dari MKKS serta Unper Tasikmalaya yang memberikan tempat, Alhamdulillah kami juga support kegiatan,” ujar Japar kepada Radartasik.id.
Baca Juga:Hardiknas 2024, Daya Group Berikan Bantuan Pendidikan Ikatan Motor Honda Purwakarta Perkuat Kebersamaan Jelang Kopdargab
Menurut dia, melalui seleksi FLS2N SMK tingkat Kota Tasikmalaya, yang mewakili ke tingkat provinsi, diharapkan siswa SMK asal Kota Tasikmalaya bisa berprestasi dan bahkan bisa sampai ke tingkat nasional.
”Karena FLS2N ini merupakan ajang pencarian minat dan bakat dalam bidang seni,” ungkap dia.
Minat dan bakat siswa dalam seni, dengan FLS2N ini bisa tersalurkan dan berprestasi. Diharapkan bisa bersaing dan berprestasi di tingkat Jawa Barat dan bisa masuk sampai ke tingkat nasional.
Ketua MGMP Seni-Budaya SMK Kota Tasikmalaya Yayan Nuryana SPd MPd menambahkan, kegiatan rapat persiapan dan seleksi terhadap siswa SMK yang akan ikut serta dalam FLS2N tingkat provinsi Jawa Barat berjalan lancar, atas kerja sama dengan MKKS SMK dan Unper Tasikmalaya.
”Harapan kami tentu saja prestasi siswa SMK dalam FLS2N tingkat provinsi bisa menghasilkan prestasi terbaik dan banyak bakat siswa yang berkompetensi terbaik nanti di ajang FLS2N Jabar 5-6 Juni. Alhamdulillah sudah terpilih perwakilan SMK Kota Tasikmalaya, peserta mewakili ke FLS2N tingkat Provinsi Jawa Barat,” ungkap dia.