TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tasikmalaya mencatat ada 6,22 persen atau 24 ribu pencari kerja sepanjang tahun 2023.
Angka itu memacu Pemerintah Kota Tasikmalaya berinovasi guna memberikan peluang kerja kepada masyarakat yang tengah kesusahan mencari lowongan kerja (loker)
Berangkat dari data itu pula pemerintah melalui Dinas Tenaga Kerja Kota Tasikmalaya akhirnya meluncurkan program Hayu Gawe.
Program ini ditujukan sebagai sarana informasi lowongan kerja bagi masyarakat.
Baca Juga:Lama Tak Terdengar, H Maman Padud Kota Banjar Tiba-Tiba Datangi Partai Golkar, Mau Apa?Daftar untuk Pilkada Banjar, Dimyati-Alam Disebut Sudah Penuhi Persyaratan Perseorangan
Hayu Gawe diwujudkan melalui platform media sosial, dimana para pegawai Disnaker secara bergantian melalukan siaran langsung atau live setiap hari untuk menginformasikan lowongan pekerjaan yang berhasil didata pemerintah. Baik melalui TikTok, Instagram, hingga Youtube.
Kepala Dinas Ketenagakerjaan, Dudi Ahmad Holidi MSi, menjelaskan bahwa setiap harinya program Hayu Gawe menginformasikan 15 lowongan kerja kepada public lewat media sosial.
Dengan demikian para pencari kerja di Kota Tasikmalaya tidak perlu lagi bersusah payah mencari mendatangi perusahaan satu per satu untuk menanyakan lowongan kerja.
“Hayu Gawe merupakan platform pencari kerja medsos. Baru kita buat supaya masyarakat lebih dekat lagi dengan perusahan-perusahaan yang memang membutuhkan pekerjaan. Memang dulu kita selalu mempertemukan pekerja dan pengusaha, ada job fair, sekarang dikolaborasikan dengan Hayu Gawe,” terangnya pada Selasa, 14 Mei 2024.
Agar program Hayuk Gawe berjalan mulus, Dinas Tenaga Kerja Kota Tasikmalaya menjadwalkan siaran langsung penyampaian informasi lowongan kerja setiap hari.
Yaitu dari pukul 10.00 pagi hingga pukul 12.00 siang. Kemudian dilanjut pada pukul 14.00-16.00 dan pada malam hari kembali aktif pada pukul 21.00-22.00.
Program Hayu Gawe menurut Dudi tidak hanya memudahkan para pencari kerja. Perusahaan yang tengah mencari calon karyawan idaman juga terbantu.
Baca Juga:Honorer Pemkot Banjar Diciduk Polisi Atas Kasus Dugaan PenipuanDimyati Gandeng Alam “Mbah Dukun” untuk Hadapi Pilkada Kota Banjar 2024
Saat ini media sosial Hayu Gawe telah memiliki 5000 pengikut dengan jumlah penonton hampir 10 ribu pada setiap siaran.
“Sudah lumayan untuk medsos yang baru-baru. Hayu Gawe ini memenuhi permintaan masyarakat tentang lebih terbuka lagi untuk pengusaha atau perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja,” kata Dudi.
Lowongan pekerjaan yang ditampilkan pada akun Hayu Gawe milik Dinas Tenaga Kerja Kota Tasikmalaya Diantaranya berasal dari area sekitar Tasikmalaya, Garut, dan Ciamis.