PANGANDARAN, RADARTASIK.ID – Polres Pangandaran melatih para personel pengendalian massa (dalmas) untuk menjaga keamanan dan ketertiban pada pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Kapolres Pangandaran AKBP Imara Utama mengatakan, Polres Pangandaran terus berupaya meningkatkan kemampuan fisik dan keterampilan para personel.
”Dalmas sangat diperlukan, ketika mengamankan situasi yang mengganggu kamtibmas, kemampuan fisik mereka harus terus ditingkatkan,” ungkapnya kepada wartawan, Kamis, 9 Mei 2024.
Baca Juga:Rayakan Ulang Tahun Ke-10, Komunitas Karisma Honda Automotive Team Cirebon Gelar FestivalCrosser Astra Honda, Delvintor Alfarizi Tampilkan Kembali Performa Positifnya di MXGP Portugal
Dia mengatakan bahwa personel gabungan dari Satuan dan Fungsi Polres Pangandaran dilibatkan dalam latihan.
”Kita libatkan untuk meningkatkan kemampuan personel dalam menghadapi berbagai situasi, termasuk situasi yang berpotensi menimbulkan gangguan ketertiban masyarakat,” ucapnya.
Dia mengatakan, latihan Dalmas yang digelar oleh Polres Pangandaran ini meliputi berbagai materi di antaranya teori dan praktek pengendalian massa, penggunaan tongkat, helm dan tameng hingga Dalmas awal dan Dalmas lanjutan.
”Materi-materi tersebut diajarkan secara profesional oleh instruktur yang berpengalaman tentunya,” terangnya.
Dia mengatakan bahwa Dalmas diperlukan saat situasi kamtibmas yang berkembang mengalami peningkatan eskalasi dalam aksi unjuk rasa.
”Latihan ini pun dilaksanakan untuk menjaga kekompakan serta kedisiplinan anggota dalam membentuk mental yang kuat, dengan harapan kinerja personel lebih meningkat,” terang AKBP Imara Utama.
Latihan tersebut juga sebagai bentuk kesiapan pihak kepolisian dalam hal ini Polres Pangandaran untuk menghadapi Pilkada Kabupaten Pangandaran yang sebentar lagi akan digelar secara serentak.
Baca Juga:Honda Sonic Club Bandung Laksanakan Musyawarah Besar Periode 2024-20264 Key Performance Indicator Penting untuk Melacak Kesuksesan Pelatihan Karyawan
Pihaknya mesti menyiapkan diri untuk memberikan rasa aman dan nyaman selama pesta demokrasi berlangsung.
AKBP Imara Utama berharap, dalam pelaksanaan Pilkada 2024 tidak ada kerusuhan atau pun gangguan lainnya. ”Kita berharap semuanya berjalan lancar dan aman,” harapnya. (Deni Nurdiansah)