Inilah Dampak Kerusakan yang Terjadi di Kota dan Kabupaten Tasikmalaya Akibat Guncangan Gempa Bumi Garut

akibat guncangan gempa bumi garut
Bupati Tasikmalaya H Ade Sugianto meninjau lokasi korban gempa di Dusun Parungjaya Desa Singajaya Kecamatan Cibalong, Minggu, 28 April 2024. (Istimewa for Radartasik.id)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Guncangan gempa bumi Garut berkekuatan magnitudo 6,2 terasa sampai ke Kota dan Kabupaten Tasikmalaya. Akibat gempa tersebut, banyak rumah rusak dan belasan fasilitas umum terdampak.

Fungsional Penanggulangan Bencana, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tasikmalaya, Dede Sudrajat menyampaikan, dampak gempa bumi Garut di Kabupaten Tasikmalaya per tanggal 28 April 2024 sampai pukul 13.08 WIB terdapat belasan rumah rusak.

”Total yang terdampak ada 19 rumah, 18 KK (kepala keluarga), 51 jiwa dan 4 fasilitas umum juga ikut terdampak di 12 kecamatan dan 16 desa,” ujarnya kepada Radartasik.id, Minggu, 28 April 2024.

Dede menyebutkan, beberapa wilayah yang terdampak di antaranya:

1. Kecamatan Cigalontang (Desa Jayapura, Desa Tenjonagara dan Desa Simajaya) 

Baca Juga:Pascagempa, BMKG Peringatkan warga Tasikmalaya, Garut, Sukabumi, dan Bandung untuk Waspada Longsor dan Banjir Plafon Bangunan RSUD Singaparna Medika Citrautama Ambruk Usai Diguncang Gempa Garut

  • Tiga kepala keluarga (KK) dan enam jiwa terdampak
  • Empat rumah rusak
  • Satu fasilitas umum rusak.

2. Kecamatan Mangunreja (Desa Mangunreja)

  • Bagian plafon Gedung Kwarcab Pramuka Kabupaten Tasikmalaya ambruk.

3. Kecamatan Sodonghilir (Desa Sodonghilir dan Desa Sepatnunggal)

  • Satu KK dan dua jiwa terdampak
  • Dua rumah rusak. 

4. Kecamatan Bantarkalong (Desa Simpang)

  • Dua KK dan tujuh jiwa terdampak 
  • Dua rumah rusak.

5. Kecamatan Sariwangi (Desa Jayaputra)

  • Dua KK dan lima jiwa terdampak. 
  • Satu rumah rusak. 

6. Kecamatan Cisayong (Desa Mekarwangi) 

  • Tempat ibadah rusak. 

7. Kecamatan Rajapolah (Desa Tanjungpura) 

  • Satu KK dan dua jiwa terdampak
  • Satu rumah rusak.

8. Kecamatan Singaparna (Desa Cikunten) 

  • Atap RSUD Singaparna Medika Citrautama ambruk.

9. Kecamatan Sukarame (Desa Sukamenak)

  • Satu KK dan empat jiwa terdampak
  • Satu rumah rusak.

10. Kecamatan Manonjaya (Desa Cilangkap dan Desa Kalimanggis)

Baca Juga:Lailaha Illallah, Gempa Bumi Kencang Sekali, Warga Cileungsing Kabupaten Tasikmalaya Berhamburan di Malam HariLuar Biasa, Pakai CBR250RR, Pembalap Binaan AHM Kibarkan Merah Putih di ARRC China

  • Lima KK dan 16 jiwa terdampak 
  • Lima rumah rusak. 

11. Kecamatan Cibalong (Desa Singajaya) 

  • Dua KK dan lima jiwa terdampak 
  • Dua rumah rusak. 

12. Kecamatan Cikalong (Desa Cikalong) 

  • Satu KK dan empat jiwa terdampak
  • Satu rumah rusak.

Sementara itu, Bupati Tasikmalaya H Ade Sugianto meninjau secara langsung kondisi warganya di lapangan yang terdampak gempa Garut.

Ade berkunjung ke RT/RW 02/05 Dusun Parungjaya Desa Singajaya Kecamatan Cibalong Kabupaten Tasikmalaya, Minggu, 28 April 2024.

0 Komentar