Disinggung respons dari DPW PPP Jawa Barat ketika dirinya bakal ikut berebut tiket Pilkada di Kota Tasikmalaya? Menurutnya DPW PPP berbicara secara kolektif. Poinnya, ketika di daerah, sepanjang ada kader yang masih siap dimajukan, menjadi bagian dari prioritas. “Namun, tentu komprehensif kajiannya, karena PPP maju untuk menang. saya tidak dalam rangka mendikotomi, tapi dalam upaya memacu bagaimana penjaringan eksternal, nanti apakah kader internal lebih baik atau sebaliknya. nanti akan mekanisme menguatkan eksistensi DPC PPP,” bijak Kang AW.
Ia yang sudah 4 kali sukses pada pertarungan Pileg Kora Tasikmalaya, mengakui Pilkada bukan perkara mudah. Dimana faktor like dislike sangat kencang, namun ia sudah siap dengan risiko tersebut. “Hanya saja saya pernah berseloroh, jangan sampai kader daftar mukanya kusam, sementara pendaftar eksternal sumringah. harus sama dong perlakuannya, apalagi kader,” kelakar Agus.(igi)