Sekretaris Daerah Ciamis yang Baru Bakal Dilantik Jumat Ini, Siapakah Dia?

sekda
ilustrasi: net
0 Komentar

CIAMIS, RADARTASIK.ID – Selain calon Pj Bupati Ciamis, jabatan lain yang akan segera dilantik sebelum Herdiat-Yana lengser adalah Sekretaris Daerah. Jabatan sekda kosong selama satu bulan lebih yakni sejak pensiunnya H Tatang MPd pada 31 Maret lalu.

Diketahui Pemkab Ciamis telah melakukan open biding atau lelang jabatan untuk mencari pengisi kursi sekretaris daerah selepas ditinggal Tatang.

Dalam lelang jabatan itu ada tiga nama yang mengikuti seleksi sampai tuntas.

Baca Juga:KH Atam Rustam Dapat Rekomendasi dari PGM Indonesia untuk Maju di Pilkada 2024!Peluang Asep Sopari Diusung Gerindra Kabupaten Tasikmalaya Menguat!

Antara lain Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Pertanahan Kabupaten Ciamis Andang Firman Triyadi, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Ciamis David Firdha, dan Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Ciamis, Rudi.

Dari ketiga nama itu belakangan beredar ucapan selamat untuk Andang Firman Triyadi di media sosial.

Padahal belum ada pengumuman resmi siapa yang terpilih menjadi Sekda. Meski begitu, dari informasi yang dhimpun Radar, sekretaris daerah yang baru akan dilantik hari ini, Jumat, 19 April 2024.

“Kita belum ada pelantikan Sekda Kabupaten Ciamis,” kata Kepala BKPSDM Ciamis Ai Rusli Suargi kepada Radar, Kamis, 18 April 2024.

Kepada awak media Ai pun masih merahasiakan siapa nama orang yang bakal dilantik sebagai sekda hari ini. Ia hanya menegaskan bahwa sekda yang baru memang akan dilantik Jumat ini.

“Kalau mau tahun besok saja (Jumat, Red) bakal ada pelantikan Sekda Kabupaten Ciamis,” ujarnya.

Terpisah, Kepala Bidang Pengembangan Karier Mutasi dan Kepangkatan Widiya Pranata menegaskan bahwa belum ada pelantikan sekda.

Baca Juga:PKB Kota Tasikmalaya Bantah Telah Usung CalonIKA SMAN 1 Tasikmalaya Bagikan 750 Paket Nasi dan Takjil

Terkait ucapan untuk Andang Firman Triyadi sebagai sekda di media sosial, ia hanya menegaskan bahwa sampai saat ini belum ada pelantikan resmi.

“Karena keabsahan menduduki jabatan wajib dilantik dan diambil sumpah. Saat ini belum ada pelantikan Sekda Kabupaten Ciamis,” tuturnya.

Sebelumnya rencana pelantikan Sekretaris Daerah Kabupaten Ciamis telah dijadwalkan pada awal April 2024. Namun beberapa prosedur yang ditempuh tidak membuat prosesnya bisa cepat. Salah satunya adalah menunggu persetujuan dari Kemendagri.

“Pengajuan Sekda Kabupaten Ciamis sudah on proses. Itu sudah diranah pemangku kebijakan kelas menteri dalam negeri,” katanya.

0 Komentar