TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Sinyal koalisi antara PDI Perjuangan dan Gerindra untuk Pilkada Kota Tasikmalaya semakin menguat. Para PAC dari kedua partai pun berkumpul untuk melakukan konsolidasi.
Konsolidasi tersebut dilakukan di RM Saung Bungsu Ma Uneng Kecamatan Cihideung, Selasa (26/3/2024). Konsolidasi tersebut dilakukan dengan balutan silaturahmi dan buka puasa bersama.
Pada kesempatan tersebut, ada 7 pimpinan PAC PDI perjuangan yakni Bungursari, Cihideung, Tawang, Mangkubumi, Tamansari, Indihiang dan Purbaratu. Sedangkan dari gerindra ada pimpinan 3 PAC yakni Cihideung, Bungursari dan Purbaratu.
Baca Juga:Keroyok Satpam, Oknum Ormas Asal Ciamis Diangkut Polisi di TasikmalayaSoal Perahu Pilkada Kota Tasikmalaya, Yanto Oce : PPP-Demokrat Yes, PKB- PKS Oke!
Ketua PAC PDI Perjuangan Bungursari Asep Devo mengatakan bahwa silaturahmi tersebut sebagai bentuk kebersamaan pengurus tingkat kecamatan antara kedua partai. Di mana dia dan rekan-rekannya mengharapkan partai Banteng bisa berkoalisi dengan Partai Gerindra. “Karena koalisi itu bukan hanya diperlukan di kepengurusan tingkat kota, namun arus bawahnya pun harus bersama-sama,” ucapnya.
Pihaknya juga sudah menyampaikan ke pengurus DPC PDI perjuangan agar bisa berkoalisi dengan partai Gerindra. Menurutnya hal ini akan memantik partai lain yang belum berkoalisi untuk bergabung. “Jadinya akan terbangun koalisi besar,” katanya.
Gerindra sendiri sudah mendeklarasikan bakal mendukung Viman sebagai calon Wali Kota. Terkait figur, lanjut Asep Devo, pihaknya menyerahkan hal tersebut kepada kepengurusan di DPC. “Kita tidak berbicara figur, itu kita serahkan ke DPC,” terangnya.
Sejurus dengan itu, Ketua PAC Gerindra Kecamatan Cihideung Irwan Herdiansyah menyambut baik ajakan silaturahmi dari pengurus PDI Perjuangan. Hasil komunikasi yang terbangun akan menjadi bahan untuk disampaikannya ke pengurus DPC. “Kami menyambut baik, tapi soal koalisi nanti kita sampaikan ke DPC karena bukan kewenangan kami,” ucapnya.
Dari pandangannya, PDI Perjuangan memang merupakan partai yang potensial untuk diajak berkoalisi. Pasalnya partai banteng dinilai memiliki kader-kader militan yang akan mendukung kemenangan Gerindra di Pilkada. “Jadi memang sangat menambah kekuatan nantinya,” terangnya.(rga)