Kinerja Keuangan Tetap Solid, bank bjb Mencatatkan Laba Rp 2,14 Triliun

kinerja keuangan tetap solid, komitmen pada keberlanjutan dan kinerja
bank bjb mencatatkan kinerja keuangan yang tetap solid dan mampu bertumbuh sepanjang tahun 2023. (bank bjb for Radartasik.id)
0 Komentar

BANDUNG, RADARTASIK.ID – Berkat kinerja keuangan tetap solid, bank bjb berhasil mencatatkan laba sepanjang 2023.

Menurut laporan keuangan yang dipublikasikan Senin, 4 Maret 2024, sepanjang 2023, bank bjb mendapatkan laba sebesar Rp 2,14 triliun dengan Non Performing Loan (NPL) alias rasio kredit macet yang terjaga dengan baik pada level 1,35 persen.

Selain itu, total aset bank bjb sepanjang periode 2023 tercatat sebesar Rp 188,2 triliun juga tumbuh dari sebelumnya sebesar Rp 181,2 triliun.

Baca Juga:PT DAM Kenalkan New Honda Stylo 160, Skutik Premium Fashionable 160cc Pertama di IndonesiabjbPreneur on Campus Universitas Swadaya Gunung Jati Dorong Optimasi Bisnis dengan Pemanfaatan Teknologi AI

Capaian itu menunjukkan bahwa total aset bank bjb meningkat positif menjadi yang terbesar di antara Bank Pembangunan Daerah (BPD) di Indonesia.

Adapun informasi kinerja selengkapnya akan dijelaskan pada acara earning call full year 2023 yang akan digelar pada Selasa, 5 Maret 2024.

Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi menerangkan, capaian tersebut dapat dicapai bank bjb didorong lewat penguasaan pasar yang kuat sejalan dengan beragam inovasi produk perbankan dan sinergi yang terus dihadirkan bank bjb.

Support seluruh pemegang saham, khususnya Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat sebagai pemegang saham terbesar, mendukung catatan kinerja bank bjb sepanjang 2023. Yuddy Renaldi optimis kinerja bank bjb akan lebih positif lantaran manajemen sudah menyiapkan beragam strategi bisnis yang sesuai dengan kondisi pasar dan kebutuhan masyarakat.

Adapun soal sinergi bank bjb dengan Bank Bengkulu secara anorganik, bank bjb sudah melaksanakan pengefektifan penyertaan modal tahap ke-2 kepada Bank Bengkulu pada 1 Maret 2024, sebagaimana keterbukaan informasi yang sudah dilakukan bank bjb. (*)

Baca berita Radartasik.id lainnya di Google News.

0 Komentar