TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – SMAN 3 Tasikmalaya menggelar kegiatan Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan mengambil tema Kearifan Lokal Pesona Kearifan Lokal Tasikmalaya, Rabu (28/2/2024).
Dalam kegiatan tersebut ditampilkan berbagai macam kerajinan khas Tasikmalaya seperti payung geulis, sendal kelom termasuk makanan lokal seperti gorengan, berbagai kue dan tutug oncom.
Kepala SMAN 3 Tasikmalaya Dra Elin Yuliani MPd mengatakan, dalam kegiatan P5 ini selain menampilkan produk kerajinan dan makanan lokal khas Tasikmalaya juga dilaksanakan gebyar aksi nyata dan kejuaraan siswa.
Baca Juga:Siswa SDN Panyingkiran Tasikmalaya Juara 3 Pildacil, Siap Jadi Kader PendakwahHebat! Mahasiswa UMB Tasikmalaya Rancang Mobil Listrik Heulang Galunggung
Menurut Elin, kegiatan P5 ini sebagai bagian dari pelaksanaan kurikulum merdeka. Tujuan P5 dalam kurikulum merdeka selain memacu siswa untuk berkreasi dan berinovasi dengan tema yang diangkat, seperti kearifan lokal khas Tasikmalaya, juga membantu guru dalam menumbuhkan kapasitasnya.
“Dan mampu membangun karakter luhur siswa sebagaimana yang diejawantahkan dalam profil pelajar Pancasila dalam proses pembelajaran,” terang Elin, kepada Radar.
Kemudian, lanjut dia, melalui kegiatan P5 ini bisa menemukan jawaban atas banyaknya pertanyaan tentang peserta didik dengan kompetensi seperti yang diharapkan oleh sistem pendidikan Indonesia.
Bagi satuan pendidikan, P5 dapat membantu mengembangkan modul proyek sesuai dengan kebutuhan belajar peserta didik, memodifikasi, atau menggunakan modul proyek yang disediakan sesuai dengan karakteristik daerah, satuan pendidik dan peserta didik.
Adapun manfaat P5 bagi peserta didik akan mampu memperkuat karakter dan mengembangkan kompetensi sebagai warga dunia yang aktif.
Kemudian, mampu berpartisipasi merencanakan pembelajaran secara aktif dan berkelanjutan. Mengembangkan keterampilan, sikap dan pengetahuan yang dibutuhkan dalam mengerjakan proyek pada periode waktu tertentu.
Melatih kemampuan pemecahan masalah dalam beragam situasi belajar, mampu memperlihatkan tanggung jawab dan kepedulian terhadap isu di sekitar mereka sebagai salah satu bentuk hasil belajar.
Baca Juga:KPMI Siap Gelar Festival Muslim, Kembangkan Potensi Pengusaha Muslim di PriatimSMK BPI CUP II 2024 Munculkan Bibit Muda Pemain Voli
Selanjutnya, menghargai proses belajar dan bangga dengan hasil pencapaian yang telah diupayakan secara optimal. Manfaat P5 bagi pendidik.
Memberi ruang dan waktu untuk peserta didik mengembangkan kompetensi dan memperkuat karakter dan profil pelajar Pancasila. Merencanakan proses pembelajaran projek dengan tujuan akhir yang jelas.