“Dari segi kerapihan saja, sudah terlihat rusak. Apalagi sisi keamanan, nampaknya mengerikan melihat yang sudah tebal begitu, semrawut lagi,” kata Muslim.
Telkomsel Gelar Internet BAIK Series 8 di 3 Sekolah di Tasikmalaya
“Kita juga waswas dibuatnya, terutama pada saat musim layangan,” keluhnya.
Pengguna Jalan, Nia Khoirunissa (36), menuturkan hal serupa. Menurutnya tidak jarang ada benang layangan tersangkut pada kabel internet dan menjulur ke jalan. Kondisi ini membuat pengguna motor mesti ekstra hati-hati sebab bisa saja tersangkut.
“Ya kalau sedang musim kemarau itu, suka banyak seliweran benang gelasan. Kita was-was tentunya dan harus pelan-pelan bawa motor di area padat kabel seperti ini,” kata dia.(Firgiawan)
Baca berita dan artikel lainnya di google news