TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Advokat dan mahasiswa hukum di Tasikmalaya mengambil langkah politik di Pilpres 2024. Mereka mendeklarasikan dukungan untuk pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Deklarasi tersebut dilaksanakan oleh Perhimpunan Advokat Peduli Tasikmalaya dan Forum Komunikasi Mahasiswa Hukum Tasikmalaya di Selasar Coffee, Kamis (25/1/2024).
Wahyu Samanhudi selaku deklarator dari Perhimpunan Advokat Peduli Tasikmalaya melihat hukum di Indonesia akan mengalami perbaikan di tangan Prabowo. Latar belakangnya di militer pun memperkuat ketegasannya. “Ada harapan hukum di Indonesia menjadi lebih tegas, tidak memandang bulu,” ungkapnya.
Baca Juga:Sebagian Partai Politik di Tasikmalaya Belum Tuntaskan LPJ Bantuan Dana Parpol 2023, Sibuk Kampanye?Penanganan Kasus Klinik Alifa Tasikmalaya, Dinas Kesehatan Sebut Kemenkes Sudah Beri Teguran
Selain itu, pasangan nomor urut 02 sendiri punya tekad untuk melanjutkan pembangunan yang sedang berjalan. Menurutnya hal itu penting agar proses pembangunan tidak kembali dari nol lagi.
Salah satunya yakni pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan. Jika saja pembangunannya tidak berlanjut, artinya anggaran yang sudah dikeluarkan seakan menjadi sia-sia. “Itu akan merugikan keuangan negara yang sangat besar,” ucapnya.
Maka dari itu pihaknya dengan rekan-rekan dari mahasiswa hukum di Tasikmalaya akan bergerak menyosialisasikan Prabowo Gibran. Dia pun optimis pasangan nomor urut 02 bisa lolos menjadi presiden dan wakil presiden. “Kami akan bergerak memenangkan Prabowo Gibran,” imbuhnya.
Sejurus dengan itu, Adi Prancis dari Forum Komunikasi Mahasiswa Hukum Tasikmalaya juga menilai Prabowo merupakan sosok yang tegas dan humanis. Dia percaya bahwa Capres 02 itu bisa membawa hukum di Indonesia lebih berkeadilan. “Kita ingin hukum di Indonesia yang seadil-adilnya,” ucapnya.
Dirinya sendiri menilai Gibran sebagai representasi dari kawula muda yang berani maju di kontestasi politik tingkat nasional. Karena perlu ada pejabat yang memahami kebutuhan generasi muda. “Kadang kan pemikiran yang tua-tua dengan yang muda berbeda,” ucapnya.
Deklarasi juga dihadiri oleh Ketua Relawan Gibranku Tasikmalaya Syarif Munawar Fauzi. Dirinya pun sempat memberikan motivasi agar para pemuda bisa aktif dalam berpolitik.(*)