Turnamen Futsal Omera Elite Pratama Cetak Atlet Muda Berprestasi

Futsal
Wakil Ketua Asosiasi Futsal Provinsi Jawa Barat H Zenal Muttaqin SE menyerahkan trofi juara I kepada Tim Futsal Fantasista Futsal Clinic kategori U-17 di Mayasari Sport Hall Tasikmalaya.
0 Komentar

Ketua Asosiasi Futsal Kota Tasikmalaya Anton Suherlan SE menyebut bahwa hasil turnamen ini akan menjadi acuan. Tim futsal Kota Tasik harus bisa melangkah, bersaing dengan tim-tim yang hari ini berhasil menjadi juara.

Dia menambahkan, dari sisi permainan, tim futsal Tasikmalaya sudah bisa mengimbangi tim lainnya dari kota/kabupaten lainnya. “Hanya saja kita bertemu dengan tim yang juara hari ini di fase 10 besar, dan tim kita harus menelan kekalahan. Kalau dilihat dari kualitas, pemain kita tidak jauh dengan atlet futsal dari daerah lain,” ujar dia.

Pada intinya, tambah dia, lewat keikutsertaan dalam turnamen futsal ini bisa menjadi motivasi buat tim futsal Tasikmalaya yang berisi para pemuda dan ke depan bisa lebih maksimal persiapannya, sehingga dapat meraih hasil terbaik. (Diki Setiawan)

0 Komentar