TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – SDN Babakan Goyang Kecamatan Tawang Kota Tasikmalaya menggelar Market Day dan gelar karya program P5 pada Selasa (19/12/2023).
Market Day Gaya Hidup Berkelanjutan atau Madagahiber, merupakan salah satu gelar karya dalam rangka Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Kegiatan kokurikuler berbasis projek ini dirancang untuk menguatkan upaya pencapaian kompetensi dan karakter, yaitu mandiri, gotong royong, dan kreatif.
“Terima kasih kepada seluruh pihak, terutama guru-guru hebat yang membimbing, anak yang melaksanakan kreativitas dan orang tua yang mendukung. Dengan adanya guru penggerak, Insya Allah akan menambah kualitas guru, anak, dan sekolah,” kata Kepala SDN Babakan Goyang, Heni Nuroniah.
Baca Juga:Siswa SDN 3 Gununglipung Tasikmalaya Mengolah Barang Bekas Jadi Alat MusikGuru SMKN 1 Tasikmalaya Belajar Logistik Langsung di Perancis
Kegiatan ini memiliki tujuan membentuk karakter peduli dan tanggung jawab terhadap kebersihan lingkungan. Siswa kelas 1-6 tersebut mengumpulkan sampah-sampah organik dan anorganik di sekitar lingkungan sekolah dan rumah.
Setelah itu, mengolah sampah-sampah tersebut menjadi barang berdaya guna sesuai dengan rencana awal kelompok siswa yang sebelumnya telah dibentuk.
Produk tersebut kemudian dipamerkan pada Panen Karya atau Gelar Karya, pada Selasa (19/12) di halaman SDN Babakan Goyang. “Tujuan kegiatan ini di antaranya, melatih keterampilan yang dibutuhkan murid dalam proses mencapai tujuan akademik maupun non-akademik sesuai dengan visi sekolah “Pembiasaan Positif” lingkungan yang mengembangkan,” tutur Heni.
Selain itu, Heni juga menjelaskan bahwa kegiatan tersebut dari perencanaan hingga pameran, meluangkan ruang untuk siswa berperan dan berekspresi secara mandiri.
“Kami memberikan kesempatan murid untuk memilih kelompoknya sendiri. Memberikan kesempatan murid untuk mengelola produk yang akan dijual. Memberikan kesempatan murid untuk menampilkan hasil projek sesuai dengan minat dan kreatifitasnya,” pungkasnya. (Ayu Sabrina)