Susi Pudjiastuti Ajak Anak Pemberani di Pangandaran Naik Pesawat Terbang

pesawat terbang
Pesawat berukuran kecil melakukan aksi di Pangandaran Air Show. (Deni Nurdiansah/Radartasik.id)
0 Komentar

PANGANDARAN, RADARTASIK.ID – Ratusan warga Pangandaran masih antusias menyaksikan pesawat terbang pada Pangandaran Air Show di area Beach Strip Pamugaran.

Pada hari kedua, sebanyak 40 pesawat dari berbagai jenis melakukan aksi joy flight atau terbang di sekitar Pantai Pangandaran.

Walaupun cuaca terik, warga dari berbagai jenjang usia tetap antusias melihat pesawat berukuran kecil bermanuver di langit Pangandaran. Mereka pun melihat atraksi tersebut di luar pagar pembantas.

“Senang bisa lihat pesawat terbang,”  ungkap Yuyun Yuningsih (38), Sabtu 28 Oktober 2023.

Baca Juga:Dulu Jernih, Sungai Citonjong Pangandaran Kini Berubah Drastis, Banyak Sampah dan BerbauGandeng Pondok Pesantren di Kota Banjar, Tangani 4 Hal Krusial Dalam Pemilu 2024

Sebelumnya, ia juga pernah menonton acara serupa di Beach Strip. “Tahun kemarin juga pernah nonton, sekarang juga sama anak dan suami,” katanya.

Tokoh Kabupaten Pangandaran Susi Pudjiastuti mengajak anak-anak yang menonton di balik pembatas landasan atau pagar ikut terbang bersama tanpa ditemani orang tua.

Pemilik Susi Air ini mengajak 17 anak pemberani yang dipilih untuk mengudara bersama pesawat Cessna Caravan selama 15 menit memutari kawasan Pantai Pangandaran.

Pangandaran Air Show Hadirkan Atraksi Pesawat Terbang

Tidak hanya joy flight, Pangandaran Air Show 2023 juga menampilkan atraksi aerobatics dan sky diving (terjun payung).

Susi Pudjiastuti berharap, Pangandaran Air Show 2023 dapat menjadi tempat berkumpulnya para pecinta aviasi dari seluruh Indonesia.

“Acara ini juga menjadi hiburan tahunan yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat Pangandaran dan otomatis menjadi magnet wisata di kawasan Pangandaran,” harapnya. (*)

0 Komentar