TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Sudah dilarang dan masih nekat berjualan, Satpol PP Kabupaten Tasikmalaya tertibkan PKL depan Masjid Agung.
Satpol PP Kabupaten Tasikmalaya tertibkan PKL depan Masjid Agung Baiturahman Singaparna, Rabu (25/10/2023).
Kasat Pol PP Kabupaten Tasikmalaya Dadang Tabroni SH MH mengatakan, penertiban PKL ini diawali dengan melaksanakan rapat internal dengan dinas terkait. Setelah itu memberikan surat peringatan sesuai dengan SOP yang ada di Satpol PP.
Baca Juga:ASN Kabupaten Tasikmalaya Berikrar Netral di Pemilu 2024, Apa Kabar Kadis Pertanian Nuraedidin yang Videonya Viral Diduga Kampanyekan Bacaleg?Prediksi Newcastle United vs Dortmund di Liga Champions 2023: Kuda Hitam Tak Terbendung
“Kemudian kami melaksanakan penertiban secara humanis, dibangun komunikasi dengan para PKL yang ada di wilayah masjid agung. Mereka diberikan suatu penjelasan, bahwa ini tidak boleh digunakan untuk PKL, sehingga sangat memahami para PKL yang ada di wilayah masjid tersebut,” ujarnya kepada Radar, kemarin.
Dadang menyebutkan, setelah melayangkan surat peringatan dan pemberitahuan ke 1, 2 dan3 termasuk rapat sudah dilaksanakan.
“Sebelum penertiban ini sebetulnya melaksanakan sudah dari lama, kemarin sudah berulang kali, bahkan dari anggota woro-woro juga sudah disampaikan, begitupun komunikasi juga sudah dijalin,” ucap dia.
Menurut dia, penertiban ini juga karena sudah ada relokasi untuk para PKL Berjualan yang lokasinya sampi Masjid Agung.
“Alhamdulillah menduduki di sana, namun untuk ke depannya supaya PKL lebih nyaman, maka kami perlu adanya rapat koordinasi dengan dinas terkait supaya lebih nyaman di tempat yang telah disediakan oleh pemerintah,” kata dia.
Pihaknya, ujar Dadang, sudah memerintahkan kepada anggotanya tetap berjaga pascapenertiban PKL ini. “Bahkan ini penertiban bukan hari ini (kemarin) saja, rencana besok juga akan dilaksanakan bersama tim yang telah disiapkan,” ucap dia.
“Sampai hari Jumat juga disiapkan sama seperti tadi ke lapangan turun patroli, apabila ada hal-hal seperti yang tadi maka secara humanis menyampaikan teguran dengan baik kepada para PKL,” ucap dia terkait Satpol PP Kabupaten Tasikmalaya tertibkan PKL depan Masjid Agung.
Baca Juga:Soal 12 Mantan Kepala Puskesmas Nonjob, DPRD Kabupaten Tasikmalaya Minta Pemkab Segera Menyelesaikannya: Ini Bisa Berdampak terhadap Psikologi PegawaiWoow!! Citilink Kembali dengan Kelas Reguler? Benar atau Prank Lagi Ya? Ini Penjelasan dari Danlanud Wiriadinata Terkait Layanan Penerbangan di Kota Tasikmalaya
Rencananya, kata dia, nanti anggota dibagi untuk penyisiran. Karena penertiban bukan hanya di Masjid Agung saja. Melainkan di kompleks perkantoran juga.