Menurut dia, dengan cepatnnya penuntasan kasus tersebut akan menjadi jelas, termasuk bisa lebih cepat dalam mengambil tindakan hukum dalam kasus tersebut.
“Kalau memang hasilnya dalam kasus tersebut ada yang bersalah atau menyalahgunakan wewenang bisa ditindak sesuai aturan hukum. Supaya ke depannya menjadi efek jera dan tidak lagi terjadi hal serupa atau yang merugikan negara,” ucapnya kepada Radar, tadi malam.
Menurut dia, dengan penegakan hukum ini akan berdampak terhadap terciptanya pemerintahan yang baik, sehat. Sehingga berdampak terhadap kemajuan daerah tanpa embel-embel maladministrasi dan penyalahgunaan wewenang.