TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Penjabat Wali Kota Tasikmalaya, Dr Cheka Virgowansyah SSTP ME, menyapa dan berfoto bersama ibu-ibu dalam acara peringatan 1 dekade PPKH (Pelaksana Program Keluarga Harapan) di Kawalu pada (10/10).
Tidak lama berada di lokasi, Cheka hanya memberikan sambutannya dengan membahas ras terkuat di bumi adalah para ibu.
Semula Cheka tak dijadwalkan akan datang di hajat rakyat tersebut, ia diwakilkan Sekretaris Daerah Kota Tasikmalaya, Drs H Ivan Dicksan MSi, yang ditemani Wakil Ketua DPRD, Muslim MSi.
Baca Juga:GMNU Ciamis Komentari Masalah Pedagang Keliling Ingin Jualan di Alun-AlunKabupaten Ciamis Hadapi Krisis Krisis Sumber Daya Manusia Bidang Pertanian, Solusinya Bagaimana?
Namun, tiba-tiba Cheka dikabarkan akan datang, selepas membuka Festival Seni Pelajar Students’ Media Art 2023 (SMART 23.0) di Gedung Creative Centre, Taman Dadaha.
Dengan menggunakan kemeja berwarna coklat susu dilengkapi ornamen gambar payung geulis dan kelom khas Tasik itu, tampak menebar senyum sambil merapatkan kedua tangan kepada ibu-ibu setibanya di halaman RSU Dewi Sartika.
“Ibu-ibu sebagai ras terkuat di bumi, saya minta suaranya dong. Kalau saya bilang Kawalu, jawabannya kompak! Kalau saya bilang Kota Tasik, Maju!” ujar Cheka saat diminta menyampaikan sambutannya di hadapan warga.
“Hari ini saya bahagia sekali, karena ternyata bisa membukti ras terkuat di bumi itu memang ada, dan kompak ternyata. Dari depan jalan saya hampir gak bisa masuk,” ucapnya sembari tergelak.
Tidak sampai di situ, Cheka lantas membahas peran ibu dalam memajukan peradaban dengan melahirkan dan mendidik calon pemimpin bangsa.
“Untuk itu terima kasih atas semuanya, karena dari ibu-ibu lahir pemimpin-pemimpin bangsa. Tidak mungkin ada, orang-orang hebat di bumi ini, kalau seandainya tidak ada ibunya, setuju?” kata Cheka.
Konsisten membahas peran ibu, hingga akhir sambutannya Cheka terus memperlihatkan rasa hormatnya kepada perempuan yang hadir siang itu.
Baca Juga:Tante dan Ponakan Ditemukan Meninggal Dunia di Rumah, Satu Jenazah Sudah MembusukTim Gabungan Bea Cukai dan Satpol PP Kembali Amankan Ribuan Batang Rokok Tanpa Cukai
“Saya secara pribadi, secara institusi mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya dan hormat kepada ibu-ibu semua. Untuk itu mari kita jaga Kota Tasikmalaya, mari kita buat kota ini maju, berdasarkan dari rumah. Dari rumah siapa yang paling berperan? Ibu-ibu,” tandasnya.