PARIS, RADARTASIK.ID – Lobster besar adalah hewan laut yang memiliki banyak gizi dan sering menjadi hidangan enak untuk mereka yang senang makanan laut.
Namun Anda mungkin tidak akan menduga bahwa bagi beberapa orang lobster juga telah menjadi inspirasi untuk menciptakan model fashion terbaru dari koleksi musim semi 2024.
Fashion dengan hiasan bentuk Lobster besar ini diperagakan pada ajang peragaan busana DIOR Paris Fashion Week 2024.
Baca Juga:Revitalisasi Alun-Alun Selesai, Ciamis Buat Skenario Baru untuk Penataan PKL, Area Parkir Serta Food CourtSungkem Massal Mewarnai Peringatan Hari Lansia Nasional di Kota Tasikmalaya
Salah satu model mengenakan baju putih dengan lengan sedikit lebih panjang dan tampak longgar pada bagian atas.
Begitu menengok ke bawah mungkin Anda akan sedikit mengernyitkan dahi karena ada bentuk Lobster besar di antara kedua paha sang model peraga.
Bentuk Lobster ini memanjang ke atas dengan kepala posisi tegak ke arah pusar sementara ekornya dibuat memanjang ke bawah.
Ini adalah koleksi musim semi yang tidak biasa dimana Anda mungkin akan menyukai gaya fashion terbaru ini untuk sesuatu yang terlihat berbeda ketika menghadiri acara.
Setidaknya tampilan ini tidak hanya mengingatkan kita pada makanan laut tetapi juga menjadi ciri khas penampilan untuk gaya fashion yang anti-mainstream.
Ini juga memberikan aksen baru pada model rok atau bawahan yang selama ini cenderung monoton pada desain polos atau dibuat menyilang.
Dengan desain ini maka bentuk lobster lebih terlihat sebagai pengunci rok atau bawahan Anda ketika berpenampilan.
Baca Juga:DEMA IAIT Desak Aparat Tanggungjawab Atas 2 Korban Saat Demonstrasi di Bale KotaTips dan Trik Nonton Konser Agar Lebih Menyenangkan
Cakar lobster tampak mengais-ngais sepanjang pengunci rok. Ini merupakan mode yang didesain oleh Daniel Roseberry dan menjadi penampilan ke-14 pada ajang DIOR Paris Fashion Week 2024 yang digelar akhir pekan kemarin.
Model lain adalah gaya pakaian simpel atasan dan bawahan yang tampak lebih ringan namun tetap menghadirkan “Lobster” sebagai hiasan.