TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Universitas Bhakti Kencana (UBK) PSDKU Tasikmalaya menggelar wisuda, pelantikan dan angkat sumpah Ahli Madya Kebidanan, Sarjana Keperawatan & Profesi Ners di Ballroom Hotel Santika Tasikmalaya, Hari ini (2/10/2023).
Acara diisi dengan pembacaan SK wisuda dan lulusan terbaik, pelantikan, janji wisuda, prosesi angkat sumpah Profesi Ners dan prosesi angkat sumpah D3 Kebidanan.
Acara wisuda akan dihadiri oleh Ketua Yayasan Adhi Guna Kencana, Rektor UBK, Koordinator LLDikti wilayah 4, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tasikmalaya, Ketua DPW PPNI Jawa Barat, Ketua IBI Jawa Barat, BPH Yayasan Adhiguna Kencana, Direktur Rumah Sakit Umum Kota dan Kabupaten Tasikmalaya, dan lain-lain.
Baca Juga:Acer Aspire 3 Slim Tipis, Ringkas Dibawa BepergianSDN Rancabendem Tasikmalaya Bentuk Kecintaan Siswa Terhadap Seni Islam
Ketua pelaksana wisuda Ns Baharudin Lutfi S SKep MKep mengatakan, total wisudawan sebanyak 98 lulusan Fakultas Ilmu Kesehatan dan Fakultas Ilmu Keperawatan. Terdiri dari 18 lulusan D3 Kebidanan, 45 lulusan S1 Keperawatan dan 35 lulusan Profesi Ners.
“UBK ini sudah 4 tahun jadi universitas. Ini wisuda pertama kali yang digelar di PSDKU Tasikmalaya, setelah bertransformasi jadi universitas, sebelumnya wisuda digelar di pusat di Bandung,” jelasnya.
Wakil Rektor 1 UBK bidang Pendidikan Dr Apt Yani Mulyani mengatakan, ia berpesan kepada lulusan untuk menjaga nama baik almamater dan mengabdikan keilmuannya di masyarakat. “Jadilah tenaga kesehatan yang kompeten,” katanya.
Selain itu, junjung tinggi falsalah UBK Jaya yakni jujur, amanah, yakin, adatif. “Lulusan UBK disiapkan bisa beradaptasi dengan zaman,” katanya.
Lulusan UBK juga Mandiri, Unggul dan Berdaya Saing. Artinya lulusan UBK ini mandiri ketika bekerja, melakukan kolaborasi dengan teman. Unggul artinya menunjukkan kompetensinya, dan mampu bersaya saing yang ditunjukkan dengam akreditasi baik sekali.
“Lulusan diharapkan menjadi tenaga kesehatan yang berkontribusi untuk kemajuan bangsa di bidang pembangunan kesehatan,” katanya.
Lulusan UBK telah dibekali kompetensi dan soft skill sehingga siap terjun ke dunia kerja. Lulusan juga dibekali 5 tambahan kemampuan agar bisa beradaptasi di era 4.0 yakni ketahanan mental dan fisik, kemampuan komunikasi yang baik, kreativitas, kolaborasi dan memiliki karakter dan integritas.