TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Banyak pilihan yang bisa Anda temukan di Ace Hardware Living Plaza Tasikmalaya, anda bisa mendapat kesejukan yang optimal dengan alat penyejuk udara atau menggunakan kipas angin uap.
Meski sama-sama menciptakan kesejukan, cara kerja dan sumber sejuk yang dimiliki oleh penyejuk udara dan kipas angin uap berbeda.
Sama seperti kinerja kipas angin pada umumnya, kipas angin uap memutar sirkulasi udara di sekitar menggunakan baling-baling yang tersedia.
Baca Juga:Resmi! TikTok Shop Dilarang Berjualan, Hanya Boleh Promosi ProdukMinat Melanjutkan Kuliah di Kota Tasikmalaya Masih 50%, Penting Lakukan Talent Mapping
Namun, yang spesial dari kipas angin uap adalah adanya kompresor penyemprot air yang menyemprotkan air ke depan baling-baling kipas angin.
Butiran air yang diputar oleh baling-baling akan menguap menghasilkan suhu lebih rendah sehingga angin yang keluar dari kipas angin uap akan terasa lebih dingin dan sejuk.
Cara kerja ini berbeda dengan penyejuk udara yang memanfaatkan ice pack yang dimasukkan ke tangki air. Adanya ice pack inilah yang membuat udara yang dikeluarkan oleh penyejuk udara secara otomatis terasa dingin dan sejuk.
Saat ini di Ace Living Plaza Tasikmalaya punya promo special, untuk kipas angin uap Krisbow ada potongan harga hingga 50 persen. Promo berlaki hingga awal Oktober 2023.
Deputy Store Manager Ace Living Plaza Tasikmalaya Maulana Mustaqim Harahap menjelaskan, harga kipas angin di Ace Living Plaza Tasikmalaya mulai dari Rp 129.900.
“Aneka kipas yang sedang promo di Ace Living Plaza mulai dari kipas angin portable, kipas dinding, kipas standing, kipas di meja, kipas industrial,” terang Maulana, kepada Radar.
Sedangkan, kata dia, untuk kipas angin uap Krisbow ada potongan harga 50 persen dari 1,6 juta lebih menjadi Rp 899.900.
Baca Juga:Budayakan Olahraga dan Silaturahmi Melalui Igornas CupSMAN 4 Tasikmalaya Kembangkan Seni Tari, Lahirkan Prestasi
Kelebihannya, mengingat udara luar lebih kotor, penempatan kipas angin uap lebih ideal dibandingkan penyejuk udara terutama dari segi perawatan.
“Membersihkan kipas angin uap juga lebih hemat waktu dan tenaga karena berfokus pada baling-baling yang besar ketimbang penyejuk udara yang memiliki sekat filter yang kecil dan cukup rapat,” terang dia.