Lakeside Rancabali menawarkan tempat camping mewah di tepi Situ Patenggang yang legendaris dengan pemandangan alam yang menakjubkan dan dekat dengan sejumlah objek wisata lain.
Ada Kawah Rengganis yang terbentuk akibat letusan gunung jutaan tahun lalu dan Rengganis Suspension Bridge sebuah jembatan gantung terpanjang di Asia Tenggara.
Di sana juga ada sebuah restoran yang cukup unik dengan bangunannya yang berbentuk kapal pinisi yang seolah sedang bersandar di tepi danau.
Baca Juga:Nancy MOMOLAND Resmi Gabung dengan Agensi JINI Mantan Member NMIXXSinopsis dan Daftar Pemain Film Kisah Tanah Jawa Pocong Gundul, Sinema Horror Terbaru yang Sedang Tayang di Bioskop
Namun, juga menyediakan camping mewah di glamping yang unik dengan pemandangan hutan yang masih alami serta udara yang sejuk.
Di sana ada dua pilihan glamping, yaitu Iglo Camp dan Bobocabin. Keduanya mempunyai konsep yang unik dan berbeda.
Iglo Camp merupakan sebuah glamping yang lokasinya berada di tepi danau dengan tendanya yang berbentuk kubah seperti rumah suku Eskimo.
Sedangkan Bobocabin adalah penginapan mewah berbentuk kabin dengan didukung oleh teknologi yang modern dan akan memudahkan pengunjung dalam menjalankan aktivitasnya.
3. D’Riam Riverside Resort
Jika Anda menyukai objek wisata dengan suasana yang tenang, pemandangan alam yang indah, serta fasilitas yang lengkap, Anda bisa berkunjung ke D’Riam Riverside Resort.
D’Riam Riverside Resort menawarkan penginapan mewah dan wisata alam di tepi sungai dengan panorama alam yang menakjubkan.
Lokasinya berada di Jl. Soreang -Ciwidey KM 25, Cukanggenteng, Kecamatan Pasir Jambu, Kabupaten Bandung.
Baca Juga:4 Film yang Sedang Tayang di Bioskop Tasikmalaya, Ada Genre Horror, Laga, hingga yang Menguras Air MataTernyata Lagu Ini yang Bawa Salma Salsabil Masuk Nominasi Anugerah Musik Indonesia 2023
Selain itu tersedia resto, cafe, foodcourt, meeting room, studio foto, dan permainan outbound yang menantang dan seru. (*)