TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 10 Tasikmalaya rayakan ulang tahun ke-17. Di tahun ini, Seputas sudah mengumpulkan beragam penghargaan di bidang olahraga dan sains.
Kepala SMA 10 Tasikmalaya M E Suhartono menyampaikan, prestasi-prestasi tersebut diraih dengan kegigihan yang diberikan oleh tenaga pendidik dan siswa. Sehingga, acara ulang tahun ke-17 ini patut dirayakan dengan cukup meriah.
“Kita rayakan selama lima hari, dengan kegiatannya ada milad dan aplikasi dari P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila). Diawali dengan Kebhinekaan kita adakan fashion show dari guru dan siswa,” ujarnya.
Baca Juga:G-Lenz CCTV Canggih, Jangkauan Kamera LuasSMK Satya Bhakti Tasikmalaya Siapkan Siswa untuk Bekerja di Jepang
Dalam kesempatan itu, Seputas juga menggelar Edufair dengan menghadirkan akademisi dari berbagai perguruan tinggi yang ada di Indonesia. Adapun tujuan dari kegiatan ini untuk semakin mengenalkan dunia perkuliahan kepada siswa.
“Hari kedua mengadakan Edufair, yakni pameran pendidikan mengundang akademisi dari lembaga-lembaga tinggi di Kota Tasikmalaya, juga dari Yogyakarta, Bandung ada 23 universitas agen pendidikan. Ini bertujuan mendekatkan kampus dengan siswa,” tuturnya.
Suhartono menjelaskan, tingkat kemauan siswa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi belum sepenuhnya. Masih ada yang berpikir untuk tidak perlu melanjutkan kuliah. Kendati demikian, prestasi Seputas di bidang akademik tidak dikesampingkan.
“Di cabang olahraga kita berhasil mengikuti O2SN, ada juara Karate, Seni, Musikalisasi Puisi. Kita juga di bidang Design Digital mewakili Kota Tasikmalaya ke provinsi. Olimpiade science-nya kita di cabang Astronomi mewakili Kota Tasikmalaya ke provinsi. Pramuka kita juga lolos ke Raimuna, ada siswa kita ikut perkemahan bakti nasional,” lengkapnya.
“Guru juga ada berprestasi di KCD 12, dan jadi 100 guru terbaik di Provinsi dengan kriteria guru berkinerja terbaik dan kreatif,” kata Suhartono.
Seputas juga melakukan kegiatan kemanusiaan untuk peringati milad ini. Seperti, melakukan donor darah untuk para panitia dan siswa yang bersedia.
“Hari ketiga ada Germas (Gerakan Masyarakat Hidup Sehat), ada donor darah kita menyumbang 21 labu,” terang Suhartono.
Baca Juga:K3S Kecamatan Mangkubumi Gelar Workshop Gasing, Belajar Matematika Jadi Asyik dan MenyenangkanSorabi Teh Eneng Cihideung Balong Wajib Dicoba! Sorabi Telornya Paling Best Seller, Gorengannya Tak Kalah Mantap
Milad SMAN 10 Tasikmalaya ini juga mengedepankan praktik dari P5 dengan tema kewirausahaan. Seperti Market Day, yang berisikan expo hasil kreasi siswa di bidang kuliner ditampilkan.