Selama ini, menurutnya, aakses jalan yang rusak menjadi kendala aktivitas masyarakat sekitar. Perbaikan jalan yang ditunjang dari anggaran Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya ini sangat disyukurinya.
“Sebenarnya keluhan jalan yang sangat rusak ini sudah sejak lama di keluhkan, namun baru dapat terealisasikan sekarang ini. Meskipun sebetulnya kami masih merasa kurang puas, karena belum semuanya jalan rusak yang diperbaiki,” katanya.