Pertama hadir dengan tampilan yang lebih tipis dan elegan, jadi mudah dibawa bepergian. Desain laptop jadi salah satu hal yang paling diperhatikan oleh Acer. Apalagi, Acer Aspire Swift Go 14 OLED adalah laptop yang dirancang khusus untuk para pekerja profesional dengan mobilitas tinggi.
Dengan bentuknya yang compact dan minimalis, kesan elegan nan mewah langsung terasa saat memandang laptop Acer Aspire Swift Go 14 OLED ini.
Selain punya desain compact, laptop ini juga menawarkan desain yang ringan. Bobot Acer Aspire Swift Go 14 OLED hanya 1,32 kg saja, lebih ringan dibandingkan para pesaingnya.
Baca Juga:SMKN 1 Tasikmalaya Juara 1 Lomba Video ContestPengurus Igornas Periode 2023-2027 Dikukuhkan, Targetkan Prestasi Olahraga Melesat
“Tak hanya ringan, laptop ini juga sangat tipis. Bayangkan saja, tebal laptop ini hanya 14.99 mm. Tentunya ini membuat laptop Acer Aspire Swift Go 14 OLED mudah dibawa bepergian,” kata dia.
Yang lebih kerennya lagi, ternyata desain laptop Acer Aspire Swift Go 14 OLED juga memikirkan kelestarian lingkungan. Hal ini terbukti dari Acer yang tetap mempertahankan touchpad Ocean Glass yang terbuat dari limbah plastik laut.
Kemudian kelebihan kedua, memiliki visual yang jernih dengan layar OLED. Pengalaman visual yang menyenangkan juga jadi kelebihan yang ditawarkan Acer Swift Go 14 OLED.
Memiliki layar seluas 14 inci dengan panel OLED 90Hz, memberi kesan nyaman untuk visual untuk bekerja atau menikmati hiburan. Keakuratan warna panel laptop ini mencapai 100 persen DCI-P3 dengan resolusi super detail 2.8K.
“Menjamin gambar yang ditampilkan terlihat lebih nyata dan tajam. Selain itu layar OLED juga telah memenuhi sertifikasi VESA Display HDR True Black 500 dan TUV Rheinland Eyesafe, yang menjamin kualitas warna yang sangat baik sekaligus menjaga kesehatan mata pengguna,” jelas dia.
Selanjutnya tidak ketinggalan, ungkap dia, Acer Swift Go 14 OLED juga sudah dilengkapi dengan Bluelight Shield yang mampu melindungi mata dari paparan sinar biru berbahaya. Kamu jadi gak perlu khawatir lagi saat berada di depan layar laptop seharian.
“Kelebihan lainnya performa makin gahar berkat dukungan dapur pacu yang optimal, mempunyai baterai tahan lama dan penyimpanan SSD yang bisa di-upgrade. Dan mempunyai kamera beresolusi tinggi, gambar jadi makin jernih,” ujarnya, menambahkan. (dik)