Selain menikmati air terjun, pengunjung juga bisa berendam di kolam air panas Maribaya dengan harga tiket masuk mulai dari Rp 75.000 – Rp 150.000 per orang, tergantung jenis kolam yang dipilih.
2. Pemandian Air Panas Cibolang
Selanjutnya, ada Pemandian Air Panas Cibolang yang sudah dikenal sebagai objek wisata legendaris sejak tahun 1985.
Dengan harga tiket masuk yang terjangkau, cuma Rp 15.000 per orang, Anda bisa merasakan nikmatnya berendam di air panas dan menikmati berbagai wahana lainnya.
Baca Juga:Gara-Gara Judi Sabung Ayam, Pria di Ciamis Ini Terancam Hukuman 10 Tahun PenjaraDishub Ciamis Larang Penggunaan Klakson “Telolet” pada Bus dan Truk
Tempay wisata ini berada di ketinggian 1.450 mdpl, yang menawarkan panorama pegunungan mempesona.
3. Pemandian Air Panas Walini
Pemandian Air Panas Walini adalah pilihan lain wisata yang juga terjangkau. Dengan tiket masuk seharga Rp 20.000 per orang, Anda bisa menikmati suasana tenang di tengah kebun teh milik PT Perkebunan Nusantara alias PTPN ini. Fasilitas seperti warung dan tempat ibadah juga telah disediakan.
4. Cipanas Nagrak di Parongpong
Bagi yang mencari suasana lebih sunyi, Pemandian Cipanas Nagrak Parongpong adalah pilihan yang tepat.
Meski jarang diketahui, tempat ini cocok untuk berendam air hangat dengan ketenangan.
Hanya dengan membayar tiket masuk Rp 5.000, Anda bisa menikmati air panas yang berasal dari sumber mata air alami.
Tidak hanya itu, ada juga air terjun mini yang menambah pesona tempat ini.
5. Kampung Cai
Terakhir, Pemandian Air Panas Kampung Cai di dalam kawasan Ranca Upas menawarkan pengalaman yang tak terlupakan.
Baca Juga:Promosikan Judi Slot di Instagram, 2 Pemuda di Ciamis Ini Bisa Kena Hukuman 6 Tahun Atau Denda Rp 2 MiliarIni 3 Produk Skintific Tasya Farasya Approved, Dari Moisturizer Sampai Serum Anti Aging
Dengan harga tiket masuk Rp 15.000, Anda bisa berendam di kolam air hangat sambil menikmati berbagai aktivitas outdoor.
Selain relaksasi, berendam di pemandian air panas di Lembang juga memberikan manfaat bagi kesehatan dan pikiran.
Jika Anda ingin menghindari keramaian, direkomendasikan untuk datang pada pagi hari.