Musisi Hindia Akan Hibur Warga Tasikmalaya di Acara Now Playing Festival, Catat Jadwal dan Lokasinya!

Hindia
Baskara Putra atau lebih dikenal dengan nama panggung Hindia, Solois yang juga vokalis dari grup band beraliran rock Feast. (Instagram/@wordfangs)
0 Komentar

Bagi kamu yang belum mengenal Hindia, berikut kami sajikan profilnya.

Profil Hindia

Hindia merupakan sebuah nama panggung dari musisi muda bernama Baskara Putra yang lahir di Jakarta pada 22 Februari 1994.

Selain bernyanyi, musisi bernama lengkap Daniel Baskara Putra ini juga jago menulis lagu.

Pada tahun 2012, Baskara bersama Adnan Satyanugraha Putra, Dicky Renanda Putra, Fadli Fikriawan Wibowo, dan Adrianus Aristo Haryo membentuk sebuah band rock alternatif yang diberi nama Feast.

Baca Juga:5 Lokasi Camping di Bali yang Wajib Dikunjungi Saat Liburan, Mulai dari Camping Ground hingga Glamping5 Tempat Camping di Bedugul Bali, Destinasi Wisata dengan Panorama Alam yang Mempesona

Bersama Feast ia mulai meraih popularitasnya seiring dengan kepopuleran lagu yang berjudul Peradaban.

Kemudian pada 2018, ia mencoba bersolo karier dengan merilis lagu berjudul No One Will Find Me. Saat itu Baskara menggunakan nama panggung Hindia.

Menurut cerita Baskara, penggunaan nama Hindia terinspirasi dari sebuah lukisan Raden Saleh yang dilihatnya saat masih duduk di bangku sekolah.

Saat itu ia melihat tulisan Hindia Belanda di bawah lukisan Raden Saleh tersebut hingga kemudian menginspirasi dirinya untuk menggunakan kata Hindia sebagai nama panggungnya beberapa tahun kemudian.

Selain itu, dengan menggunakan nama Hindia ia ingin agar keturunannya kelak saat mencari kata Hindia di internet, kata tersebut akan merujuk pada dirinya sebagai seorang musisi dari Indonesia, bukan pada kolonialisme Belanda seperti yang saat itu ia lihat di mesin pencarian.

Alasan lainnya adalah nama Hindia digunakan untuk membedakan sosok dirinya saat di atas panggung dan di luar panggung.

Musisi lulusan Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia ini kemudian merilis album solonya pada tahun 2019 yang bertajuk Menari Dalam Bayangan.

0 Komentar