GARUT, RADARTASIK.ID – Objek Wisata Situ Bagendit semakin cantik pasca direvitalisasi. Namun pedagang di Situ Bagendit justru merasa resah.
Kawasan wisata di Kecamatan Banyuresmi Kabupaten Garut itu kini semakin rapi dengan banyaknya spot foto yang menarik bagi wisatawan.
Namun di balik keindahannya, ada sedikit rasa cemas yang dirasakan para pedagang di Situ Bagendit. Terlebih dengan adanya rencana pengelolaan objek wisata itu oleh pihak swasta atau pihak ketiga.
Baca Juga:Komunitas BMX Butuh Dukungan Pemerintah, Ingin Punya Sirkuit di Kabupaten GarutBantuan Air Bersih Mulai Disalurkan ke Warga Kabupaten Garut Terdampak Kemarau
Ketua Kelompok Sadar Wisata Bagendit Jojo Juhana mengaku senang bisa kembali berjualan dan mencari nafkah di kawasan Situ Bagendit setelah adanya revitalisasi.
“Alhamdulillah para pedagang bisa beraktivitas kembali setelah Covid dua tahun kemarin,” ucapnya, Jumat 25 Agustus 2023.
Hanya saja, Jojo Juhana bersama pedagang di Situ Bagendit lain memiliki kekhawatiran tentang masa depan pedagang jika nantinya objek wisata itu dikelola swasta.
“Kami agak gundah ketika dikelola oleh swasta, bagaimana nasib kami para pelaku usaha yang ada di Situ Bagendit,” ungkapnya.
Pedagang di Situ Bagendit Menginginkan Kepastian
Jojo Juhana bersama para pedagang lain ingin ada kepastian bagaimana para pedagang ke depannya. “Kami bukan alergi dengan swasta, tapi kami juga ingin ada kepastian keberadaan kami, eksistensi kami ke depannya,” tuturnya.
Ia berharap para pedagang kecil yang sekarang berada di kawasan Objek Wisata Situ Bagendit terus eksis. “Karena kami sudah puluhan tahun di Bagendit, dan kehidupan kami juga disini, mencari nafkah, menyekolahkan anak, dan mencari rezeki,” ungkapnya.
Lebih lanjut, ia menerangkan jika nantinya dikelola swasta, dirinya memohon jangan menghilangkan para pedagang di Situ Bagendit yang sudah ada di lokasi sejak lama. “Kami siap dengan kebijakan-kebijakan, tapi jangan hilangkan kami para pedagang kecil,” lanjutnya.
Baca Juga:Masyarakat Kabupaten Garut Mulai Kesulitan Air Bersih, Wilayah Ini Paling Terdampak KekeringanDiskanak Garut Kenalkan Manfaat Mengonsumsi Ikan kepada Siswa Sekolah Dasar
Ia menjelaskan di Situ Bagendit tidak hanya pedagang yang mencari nafkah, tapi ada nelayan dan permainan air.