Cuaca Ekstrem Bisa Sebabkan Berbagai Penyakit, Lakukan 5 Hal Ini untuk Menanggulanginya

cuaca
Foto Ilustrasi: google
0 Komentar

Hal ini berakibat pada kurangnya vitamin D yang diserap oleh tubuh, vitamin D berperan dalam menjaga keseimbangan metabolisme tubuh agar tetap stabil dan sehat.

“Penyakit lebih banyak tersebar di kala udara dingin adalah karena menurunnya kekebalan tubuh, cuaca dingin menyebabkan lingkungan yang lembab sehingga bakteri dan virus lebih cepat berkembang biak. Selain itu pikiran negatif yang berkembang dalam tubuh manusia baik itu yang dipengaruhi oleh beban pekerjaan ataupun yang lainnya dapat juga mempengaruhi keadaan tubuh dan kekebalan tubuh, pikiran yang positif dan gaya hidup yang sehat sangat membantu dikala cuaca ekstrem menyerang,” ujar Ira Maryani, Mahasiswi Kesehatan Masyarakat STIKes Respati Tasikmalaya, Jumat (18/8/23).

Untuk dapat tetap menjaga Kesehatan tubuh dikala cuaca ekstrem menyerang, kata dia, seseorang bisa melakukan beberapa hal.

Baca Juga:Sudah Lima Bulan Kawanan Monyet Masuk ke Pemukiman, Warga Ciamis Ini Makin WaswasKonsep Rebana Akan Ciptakan 4,5 Juta Lapangan Kerja di Wilayah Jabar Utara

Salah satunya membiasakan diri berpikir positif, karena pikiran yang positif akan mengarahkan pada hal-hal yang positif juga.

Kemudian, menjaga lingkungan agar tetap asri dan bersih agar bakteri, virus dan jamur tidak berkembang biak..

Ia juga menyarankan setiap orang baiknya mengonsumsi buah dan sayur agar asupan protein, vitamin dan mineral tetap terjaga dan rajin berolahraga karena olahraga dapat meningkatkan suhu tubuh dan menjaga metabolisme tubuh agar tetap bekerja dengan baik.

“Ada tips rahasia yang ingin saya beritahukan, dalam kondisi tubuh yang dingin jangan pernah menahan diri untuk mandi. Mandi dengan air dingin adalah salah satu alternatif untuk menghilangkan rasa dingin dan membangun toleransi antara tubuh dengan cuaca, ini dimaksudkan agar tubuh mampu beradaptasi dengan baik dan tidak menolak kondisi suhu diluar tubuh,” ucap Ira. (*)

0 Komentar