BAYONGBONG, RADARTASIK.ID – Warga Bayongbong Kabupaten Garut mulai merasakan kesulitan air bersih, dampak dari kemarau. Salah satu wilayah yang kesulitan air berada di Desa Cintanagara Kecamatan Bayongbong.
Pemkab Garut pun berupaya membantu warga Bayongbong terdampak kekeringan dengan cara memberikan distribusi air bersih. Distribusi air bersih tidak hanya melibatkan PDAM dan BPBD Kabupaten Garut, tetapi yang lainnya juga PMI dan polisi.
Kapolsek Bayongbong AKP Yusli mengatakan, pihaknya bekerja sama dengan Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) untuk memberikan bantuan air bersih kepada warga Desa Cintanagara.
Baca Juga:Sungai Cisanggiri, ‘Surga’ Tersembunyi di Garut Selatan, Punya Spot untuk Camping75 Bakal Calon Legislatif di Kabupaten Garut Dinyatakan Gugur, Tak Ada Lagi Perbaikan
“Kami bekerja sama dengan IZI, alhamdulillah menyalurkan air bersih untuk warga yang terdampak kekeringan di sini,” ucapnya, Jumat 18 Agustus 2023.
Berharap Warga Bayongbong Manfaatkan Air Bersih Sebaik-baiknya
Ia menyebutkan, penyaluran bantuan air bersih merupakan salah satu tugas lain dari tugas utama, yaitu melindungi dan menciptakan keamanan bagi masyarakat.
“Ini merupakan tugas lain yakni tugas kemanusiaan, di samping tugas rutin untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat,” katanya.
AKP Yusli berharap air bersih bisa dipergunakan sebaik-baiknya oleh warga Bayongbong, sehingga kebutuhan air bersih mereka tercukupi. “Mudah-mudahan bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan sehari-hari,” harapnya.
Sebelumnya, Kapolres Garut AKBP Rohman Yonky Dilatha menyampaikan ikut prihatin dengan kondisi sebagian warga yang mengalami kekurangan air bersih.
Maka pihaknya mengimbau seluruh jajaran polsek membantu masyarakat mengatasi dampak kekurangan air bersih. (*)