“Meningkatkan mental yang kuat perlu proses. Dibina sampai akhir, dari A-Z, hulu ke hilir, kita terus bimbing, tidak lepas. Dan banyak faktor, termasuk dengan lingkungan, termasuk dengan lingkungan orang tua nya harus ada dukungan,” ungkap dia.
Dia menambahkan, yang terpenting peserta didik bisa mempunyai penghasilan atau pekerjaan nantinya setelah lulus. Dan Akpar Nusantara di perhotelan mayoritas kerja sama dengan hotel, baik dalam maupun luar negeri.
“Peserta didik atau lulusan kita untuk di luar negeri baru sampai hotel di Penang Malaysia. Dan dalam negeri hotel di Jakarta dan sekitarnya. Intinya Akpar Nusantara menyiapkan lulusan yang siap terjun di dunia kerja,” paparnya.
Baca Juga:Acer Aspire 3 Ramping dan Canggih, Tersedia di Notebook City Plaza Asia TasikmalayaSDN 1-2 Pengadilan Tasikmalaya Tanamkan Disiplin dan Integritas Siswa Lewat Pramuka
Diharapkan para lulusan Akpar Nusantara ini, bisa berguna untuk dirinya, keluarga, nusa dan bangsa. “Jadilah pribadi yang kuat, dan mempunyai mental yang kuat dan bisa bersaing di dunia kerja baik nasional atau internasional,” tambah dia.
Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Tasikmalaya Dudi Ahmad Holidi menambahkan, para lulusan Akpar Nusantara ini, ikut membantu program di Kota Tasikmalaya. Menurutnya, ada beberapa program yang sejalan. Salah satu diantaranya pengentasan kemiskinan, dan mengurangi pengangguran.
“Program pelepasan mahasiswa atau peserta didik Akpar Nusantara ke job training sangat penting dan bermanfaat. Karena mereka nanti akan bekerja, bisa mengurangi angka pengangguran,” paparnya. Dia menyebutkan, saat ini tingkat pengangguran di Kota Tasikmalaya itu sekitar 6,60 persen dari jumlah angkatan kerja, berkisar dari jumlah pengangguran terbuka nya sebanyak 22.124 orang.
Pemerintah Kota Tasikmalaya, Disnaker sendiri terus melakukan pelatihan-pelatihan, untuk mengurangi pengangguran, termasuk dengan dinas pendidikan dan dinas industri perdagangan.
“Lewat Akpar Nusantara ini, kompetensi lulusannya bagus dan bisa bersaing dan tidak kalah dengan daerah lainnya. Akpar Nusantara Tasikmalaya D1 Perhotelan ini kontribus nya terhadap penyerapan tenaga kerja,” tambah dia. (dik)