Bingung Mau Liburan Akhir Pekan Ke Mana? Coba Kunjungi 5 Tempat Wisata Camping di Bandung Ini, Dijamin Gak Bakalan Nyesel!

Bubu Jungle Resort
Bubu Jungle Resort, glamping yang berarsitektur estetik serta penamaan kamarnya juga unik yakni mengambil sejumlah nama gunung. (Instagram/@fazryherlian/@bubujungleresort)
0 Komentar

Pengunjung yang ingin camping di sini cukup membayar biaya sebesar Rp20.000 saja dan sudah bisa merasakan sejuknya udara Bandung di tengah hamparan perkebunan teh yang tertata dengan rapi.

Adapun lokasinya, Wayang Windu Panenjoan berada di daerah Banjarsari, Kecamatan Pangalengan.

3. Iglo Camp Ranca Upas

Salah satu tempat wisata camping di Bandung yang menawarkan sensasi camping mewah dengan konsep yang unik adalah Iglo Camp Ranca Upas yang beralamat di Jalan Raya Ciwidey – Patengan KM 11, Patengan, Kecamatan Rancabali.

Baca Juga:Profil dan Biodata Kevin Leon Peserta Indonesia’s Got Talent 2023 yang Berkolaborasi dengan Salma Salsabil dan Rony Parulian di Babak SemifinalInilah 5 Tempat Camping di Bandung Bawa Tenda Sendiri, Ada yang Tawarkan Sensasi Kemah di Tepi Danau

Sesuai dengan namanya, tenda yang disediakan di sini bentuknya menyerupai rumah Suku Inuit, penduduk asli Amerika yang tinggal di daerah bersalju yang desainnya seperti kubah dan disebut sebagai Iglo.

Iglo yang tersedia di sini posisinya berada di atas sebuah danau yang dikelilingi oleh bentang alam yang indah dan masih asri.

Jika tertarik berkemah di sini, harga sewa Iglo mulai dari Rp750.000 sampai Rp1.250.000 per malam dengan fasilitas yang terbilang lengkap.

Pilihan tempat wisata camping di Bandung selanjutya ada Eco Park Curug Tilu yang berada di Jl. Raya Rancabali KM 01, Patengan, Kecamatan Rancabali.

Eco Park Curug Tilu sangat cocok untuk digunakan sebagai lokasi camping bersama keluarga. Tidak hanya menyediakan tempat untuk camping tapi juga menghadirkan fasilitas wisata yang lengkap seperti playground, restoran, stand jajanan khas Sunda, spot untuk berfoto, serta ada juga panggung musik.

Untuk kegiatan berkemah, di sini tersedia Mini Camp dengan harga Rp525.000 di hari biasa dan Rp650.000 saat akhir pekan. Selanjutnya ada penginapan Bukit Pamidangan yang terdiri dari 16 unit dengan harga sewa Rp990.000 untuk weekday dan Rp1.320.000 saat weekend.

0 Komentar