RADARTASIK.ID – Sudah mau akhir pekan tapi masih bingung mau liburan ke mana? Coba kunjungi 5 tempat wisata camping di Bandung ini, dijamin gak bakalan nyesel.
Camping atau berkemah kini sudah menjadi alternatif wisata saat berkunjung ke Bandung selain berbelanja dan berburu kuliner yang lezat.
Kini banyak tempat wisata camping di Bandung yang menawarkan konsep unik, fasilitas yang lengkap, harga yang relatif terjangkau, serta aksesnya mudah dijangkau oleh para wisatawan.
Baca Juga:Profil dan Biodata Kevin Leon Peserta Indonesia’s Got Talent 2023 yang Berkolaborasi dengan Salma Salsabil dan Rony Parulian di Babak SemifinalInilah 5 Tempat Camping di Bandung Bawa Tenda Sendiri, Ada yang Tawarkan Sensasi Kemah di Tepi Danau
Jika kamu ingin merasakan camping mewah di tenda yang memiliki konsep yang unik serta suasana yang privat, maka Bubu Jungle Resort bisa dijadikan sebagai pilihan.
Selain memiliki desain tenda yang unik, tempat wisata camping di Bandung ini juga menamai kamarnya dengan nama-nama yang tidak biasa, yakni dengan mengambil nama sejumlah gunung yang ada di wilayah Jawa Barat.
Lokasinya juga strategis di wilayah yang banyak terdapat objek wisata, yaitu di Jl. Raya Ciwidey – Rancabali Patenggang, Lebak Muncang, Kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung.
2. Wayang Windu Panenjoan
Berkemah di Wayang Windu Panenjoan, kamu akan merasakan sensasi menginap di tengah perkebunan teh yang hijau menyegarkan yang dikelilingi oleh pemandangan alam yang mampu manjakan mata.
Berada di ketinggian 1800 meter di atas permukaan laut, udara di Wayang Windu Panenjoan terasa lebih sejuk dan yang tidak kalah menariknya dari tempat wisata camping di Bandung satu ini adalah tarif kemahnya yang murah meriah.