Masyarakat Diminta Beli Gas Elpiji di Sub-Penyalur Resmi, Stok Dipastikan Masih Aman

elpiji
Dinas KUMKMPerindag meminta masyarakat membeli gas elpiji di sub-penyalur resmi. (foto: IST)
0 Komentar

TASIKMALAYA, RADARTASIK.IDPemkot Tasikmalaya melalui Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian dan Perdagangan (KUMKMPerindag) memastikan ketersediaan gas elpiji dan pelayanannya sesuai ketentuan.

Monitoring dilakukan pekan lalu, bersama Hiswana Migas Priangan Timur serta Pertamina ke sejumlah Pangkalan gas elpiji tiga kilogram di Wilayah Indihiang.

Kepala Dinas KUMKMPerindag Kota Tasikmalaya Apep Yosa Firmansyah menuturkan bahwa pada Jumat, 28 Juli 2023, pihaknya dengan tim gabungan menyisir 3 pangkalan.

Baca Juga:Pelajar Harus Melek Politik, Pemilih Pemula Jangan Cuma Jadi Objek Politisi untuk Meraup SuaraKomunitas Santri Programer Tasikmalaya Dukung Gus Muhaimin Jadi Capres di 2024

Yakni 2 diantaranya di Jalan Letjen Ibrahim Adjie dan 1 pangkalan di Jalan Bojong Jengkol dilakukan pengecekan.

“Ketiganya kami dapati stok LPG-nya tersedia. Juga pelayanannya sesuai ketentuan,” ujarnya kemarin (30/7/2023).

Dari sisi penjualan pun, lanjut Apep, sesuai dengan ketentuan dan harga yang ditetapkan pemerintah yakni HET di angka Rp 16.000 untuk gas LPG 3 kilogram.

Pihaknya meminta masyarakat tetap tenang dan bisa membeli gas subsidi itu ke sub-penyalur resmi dengan membawa data diri.

“Seperti KTP-KK, didata supaya memastikan subsidi tepat sasaran,” tuturnya.

Dia menambahkan, Pemkot juga meminta partisipasi publik untuk proaktif melaporkan. Ketika menemukan hal-hal diluar ketentuan, dalam mendapatkan barang subsidi itu.

“Meminta masyarakat melaporkan, ketika ditemukan pangkalan LPG 3 kilogram kosong dan bila menjual tidak sesuai ketentuan,” ungkap dia.(igi/rls)

0 Komentar