GARUT, RADARTASIK.ID – Pemilik tanah di Desa Karangmulya Kecamatan Kadungora Kabupaten Garut telah menerima Uang Ganti Rugi (UGR) Tol Gedebage–Tasikmalaya–Cilacap. Ini merupakan progres pembebasan lahan Tol Getaci terbaru.
Pemberian UGR Tol Getaci kepada para pemilik tanah di Desa Karangmulya telah dilaksanakan sebanyak 2 tahap. Tahap pertama terlaksana pada bulan Ramadan.
Kemudian, pembagian uang ganti rugi pembebasan lahan Tol Getaci terbaru dilaksanakan pada 26-27 Juli 2023. Pemberian UGR Tol Garut di Madrasah Al Hidayah Desa Karangmulya ini merupakan tahap kedua.
Baca Juga:Mengenal Eceng Gondok yang Meresahkan di Situ Bagendit, Pemkab Garut Terus Bersih-BersihWarga Pertanyakan UGR Tol Getaci, 35,9 Hektare Lahan di Desa Sukarame Kabupaten Garut Terdampak
”Karena mungkin jangka waktu (pemberian UGR dari tahap 1 ke tahap 2) yang lumayan lama jadi warga Karangmulya agak goyah. Banyak yang nanya kapan,” ungkap Ukin Rukianah kepada Radartasik.id, Kamis 27 Juli 2023.
Ukin Rukianah menyatakan pembagian UGR Tol Getaci tahap 2 pada hari pertama, 26 Juli 2023, dihadiri langsung oleh Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) Kabupaten Garut M Rahman.
Menurut Ukin Rukianah, Kepala BPN Kabupaten Garut sempat meminta maaf kepada warga atau pemilik tanah yang menanti-nanti pembagian UGR tahap kedua. Pasalnya, tahap pencairan UGR jalan tol harus melalui prosedur.
Sekretaris Desa Karangmulya Cucu mengungkapkan masyarakat antusias ketika mengetahui pencairan uang ganti rugi pembebasan lahan Tol Getaci terbaru.
”Antusias sekali, bahkan ada yang dari pagi, padahal di surat tertera jam 10.00, ya mungkin ini yang ditunggu-tunggu setelah lama menunggu,” ujar Cucu menggambarkan semangat warga untuk menerima UGR pembebasan lahan Tol Getaci terbaru.
Cucu bersyukur pembagian uang ganti rugi pada pembebasan lahan Tol Getaci terbaru di Desa Karangmulya sudah selesai.