CIAMIS, RADARTASIK.ID – Kebakaran yang menghanguskan rumah Iyan Kartiyan (74) di Dusun Wanasari Blok Negla RT 040 /007 Desa Budiasih Kecamatan Sindangkasih Kabupaten Ciamis bukan hanya menghanguskan bangunan.
3 unti sepeda motor dan uang kes sebesar Rp 17 juta juga ikut ludes. Seperti berita sebelumnya, musibah kebakaran itu terjadi pada Selasa petang, 18 Juli 2023, sekitar pukul 18.15.
Sekmat Sindangkasih Irfan Hielmi mengaku turut prihatin atas musibah yang menimpa kakek Iyan.
Baca Juga:25 Pelajar SMAN 1 Ciamis Dites Urine dalam Rangka Sosialisasi P4GN dan Hasilnya NegatifPj Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah Semangati Warga Saat Pawai Obor 1 Muharam 1445 H
Untuk sementara, penghuni rumah yang berjumlah 4 kepala keluarga telah mengungsi ke rumah anak Iyan yang lain.
Lokasinya tak jauh dari rumah yang terbakar. Irfan berharap Iyan bisa sabar menghadapi musibah itu.
“Saya atasnama pihak kecamatan prihatin atas kejadian ini. Mudah-mudahan beliau diberikan ketabahan dan kesabaran musibah yang menimpa ini,” ujarnya.
Sebagai bentuk partisipasi, pihak kecamatan bersama muspika, TNI-Polri dan unsur lain turun ke lokasi membersihkan puing-puing rumah yang telah hangus terbakar sekitar pukul 07.00.
“Kami juga berusaha kepada pihak yang atas (pimpinan) untuk melakukan upaya-upaya bagaimana membantu korban kedepanya,” katanya.
Sementara itu, akibat kejadian tersebut keluarga Iyan kehilangan tiga sepeda motor dan uang kes sebesar Rp 17 juta yang turut ludes terbakar.
Total kerugian yang dialami Iyan dan keluarga akibat musibah itu ditaksir mencapai Rp 500 juta.
“Semoga korban diberikan kesehatan atas musibah tersebut,” tuturnya.
Baca Juga:Peringati Hari Anak, Teman Main Tasik Kenalkan Beragam Profesi dan Komunitas kepada Anak5 Artis Indonesia Ini Menjadi Janda di Usia Muda, Siapa Saja Mereka? Simak Ulasan Singkatnya!
Sementara itu, Iyan Ratian mengaku tak menyangka rumah dan seluruh isinya akan ludes terbakar.
Saat kejadian ia tengah menjalankan salat magrib. Saat itu beberapa saudaranya dan masyarakat setempat memberitahu tentang kejadian itu.
Iyan pun langsung keluar dari masjid dan mendapati rumahnya sudah dilalap api.
Ia sempat berusaha melakukan pemadaman bersama warga sekitar. Namun usaha itu sia-sia lantaran kobaran api sudah sangat besar.