KTNA Bentuk Tim untuk Belajar ke Kota Banjar
Rencana ke depan, KTNA akan menurunkan tim untuk belajar di Kota Banjar. Tim yang diturunkan akan mengangkat kesejahteraan warga yang di hidup dari pertanian.
“Artinya kehidupan di Banjar dengan dasar hidup bertani mapan dalam hidup. Nanti kesejahteraannya yang kita kejar, kesejahteraannya gimana? Orang Banjar sehat-sehat berarti hidup makmur sejahtera,” kata H Muhammad Yadi Sofyan Noor.
H Muhammad Yadi Sofyan Noor juga mengapresiasi visi Kota Banjar yakni Dengan Iman dan Taqwa Kita Wujudkan Kota Banjar Yang Bersih Pemerintahannya, Sejahtera Masyarakatnya, Asri Lingkungannya Menuju Banjar Agropolitan.
Baca Juga:Retribusi Parkir di Kota Banjar Dalam Kajian, Mayoritas Sudah Bayar Rp 2.000, Padahal dalam Perda Rp 1.000Cara Pemkot Banjar dalam Penurunan Stunting, Setiap OPD Harus Punya Wilayah Binaan
“Jadi memang ini kan jadi (Kota Banjar) daerah pintu lewatnya antar provinsi, saya pikir itu harus dikembangkan. Itu akan meningkatkan produk dan kualitas barang kita artinya nilai tambah dari pada petani ini otomatis akan ikut naik,” kata Sofyan. (*)