TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID — Sejumlah pekerjaan formal diperkirakan akan hilang di masa depan. Banyak peran yang akan tergantikan oleh AI atau artificial intelligence alias kecerdasan buatan dan menghadirkan pekerjaan baru.
Contoh pekerjaan formal itu antara lain seperti tata usaha, administrasi, front desk, sekretaris dan lain-lain.
Peran pekerjaan seperti ini nantinya kemungkinan akan digantikan oleh perangkat lunak berteknologi AI. Sehingga kompetensi pekerja konvensional kemungkinan tak dibutuhkan lagi. Contoh AI: ChatGPT, Dall.e, midjourney, google bard, dan lainnya.
Baca Juga:Sekitar 80 Juta Pekerjaan di Masa Depan Diperkirakan Akan Hilang dan Digantikan AI Sejenis ChatGPT, Bakal Banyak Pengangguran Dong?Gali Tanah Pondasi TPT, Warga Dusun Sukamanah Kabupaten Ciamis Ini Malah Tertimbun Longsor
Meski begitu ada perkiraan juga bahwa sekitar 95 juta jenis pekerjaan baru akan muncul di tahun 2025. Seperti AI analis, programer, teknologi analis, dan lain-lain.
Hal itu diungkapkan Pj Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah ketika memberikan wejangan kepada pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja atau PPPK tenaga kesehatan yang baru dilantik, Rabu 5 Juli 2023.
“Jadi kalau masih kerja cuma input-input data, mulai ubah,” katanya.
Pekerjaan di masa depan menurutnya memerlukan skill teknologi tinggi. Mau tidak mau manusia harus mengikuti kemajuan teknologi. Jika tidak, maka akan tertinggal.
“Belajarlah, cari ilmu sebanyak-banyaknya,” lanjut Cheka.
Dia pun sempat mengutip perkataan Fisikawan Albert Einstein. Yakni tidak penting menjadi cepat. Yang penting terus melangkah maju.
“Speed dosen’t matter. Forward is forward,” kutipnya.