TASIKMALAYA, RADARTASIK.ID – Dalam momentum peringatan Idul Adha 1444 Hijriah Tahun 2023 ini, Pj Wali Kota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah mengajak umat menghayatinya dengan mendalam. Hal itu, disampaikan saat memberikan pidato pada pelaksanaan salat Idul Adha berjamaah di Masjid Agung Kota Tasikmalaya, Kamis, 29 Juni 2023.
Pada momentum berbahagia tersebut, atas nama pribadi, keluarga dan seluruh jajaran Pemerintah Kota (Pemkot) Tasikmalaya, ia mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriyah.
“Mudah-mudahan kita semua termasuk ke dalam golongan orang-orang yang berhasil meraih kemuliaan dan bergurban dan mampu kembali kepada kesucian yang fitrah,” tutur Cheka.
Baca Juga:Temuan Miras di Kota Tasikmalaya Akan Dibawa ke Meja Hijau, Pemusnahan Barang Bukti Tunggu Putusan PengadilanTotal Harga Miras Hasil Razia di Jalan Ir H Juanda Kota Tasikmalaya Mencapai Rp 617 Juta
Sejalan dengan hikmah hari raya Idul Adha, dia mengatakan ini merupakan momentum yang tepat bagi semua kalangan untuk mengasah keikhlasan dan kepedulian sosial terhadap sesama. Kemudian, membangun kualitas diri sebagai pribadi yang sabar, tahan ujian dan tegar menghadapi cobaan kehidupan.
“Saya mengimbau kepada masyarakat Kota Tasikmalaya untuk tidak perlu khawatir dalam berkurban. Pemkot Tasikmalaya telah berupaya dalam menekan penyebaran Penyakit Kuku dan Mulut (PMK). Dan Alhamdulillah berkat kerjasama kita semua, di Kota Tasikmalaya sudah tidak ditemukan lagi Penyakit Kuku dan Mulut pada hewan gurban (zero PMK),” paparnya menjelaskan.
Pemkot Tasikmalaya, jelas Cheka, akan terus berupaya dalam membangun Kota Tasikmalaya menjadi lebih baik lagi. Apalagi, pemerintah tidak dapat bekerja sendiri dan memerlukan dukungan berbagai pihak.
“Kami mengharapkan dukungan, peran serta dan partisipasi aktif dari seluruh elemen masyarakat dalam setiap program kegiatan pembangunan yang berlangsung di Kota Tasikmalaya demi terwujudnya Kota Tasikmalaya yang Maju, Agamis, Kreatif, Mandiri, Unggul dan Kreatif,” ajaknya.
Cheka pun mengajak semua kalangan memperkuat koordinasi dan komunikasi. Baik itu pemerintah, Forkopimda, tokoh agama, tokoh masyarakat dan seluruh elemen masyarakat untuk saling memberi kontribusi demi kemaslahatan bersama dalam rangka mewujudkan Kota Tasikmalaya yang baldatun toyyibatun warobbun ghofur.